Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Serbu Pameran Komputer, JCC Padat!

Kompas.com - 06/03/2010, 14:07 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Pameran "The 16th Mega Bazaar Computer 2010" menyedot ribuan pengunjung pada hari keempat pameran, Sabtu (6/3/2010). Arus lalu lintas di Jalan Gatot Subroto menuju kawasan Senayan pun menjadi tersendat karena antrean kendaraan yang akan memasuki lokasi pameran di Jakarta Convention Centre (JCC).

Memasuki ruang pameran, para pengunjung lebih padat lagi. Sejumlah booth yang memberikan harga promo dan penawaran menarik lainnya, menjadi target sasaran pengunjung. Penjaga loket tiket pintu samping JCC mengakui, pada akhir pekan ini pengunjung pameran memang padat jika dibandingkan dengan hari-hari sebelumnya.

"Wah, enggak kehitung lagi ni, Mbak, udah habis berapa blok tiket. Padet banget," kata sang petugas loket. Harga tiket masuk terbilang cukup murah untuk pameran besar tahunan ini. Hari biasa, hanya dipatok Rp5.000. Sedangkan untuk akhir pekan, dua hari terakhir pameran, Sabtu dan Minggu ini, harga tiket Rp10.000.

Berbagai booth, mulai dari produk komputer, kamera hingga handphone meramaikan pameran Mega Bazar Computer tahun ini.
 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com