Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengobatan Invasif Minimal Nyeri Punggung, Leher dan Bahu

Kompas.com - 08/07/2010, 07:59 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Sakit punggung dapat dialami hampir setiap orang baik dari segala profesi, laki-laki atau perempuan, tua maupun muda. Sekitar 80% orang dewasa mengalami sakit punggung disepanjang hidupnya dan sekitar 50% dari orang dewasa mengalami sakit leher. Hal ini memiliki implikasi besar bagi masyarakat termasuk penurunan produktivitas kerja dan menyebabkan ketidakmampuan.

Oleh karena itu, penting untuk memperhatikan sinyal tubuh Anda yang mana rasa sakit adalah sistem alarm tubuh - mengingatkan kita pada kenyataan bahwa ada sesuatu yang sedang terjadi pada kita.

Cari tahu lebih dalam mengenai rahasia rasa sakit dan informasi lebih lanjut tentang berbagai jenis rasa sakit dan metode pengobatannya pada seminar online FlyFreeForHealth dengan topik “Pengobatan Invasif Minimal untuk rasa nyeri pada Punggung, Leher dan Bahu! (Minimally Invasive Treatment for Back, Neck, and Shoulder) bersama Dr Bernard Lee, pada Jumat, 9 Juli 2010 pukul 15.30-16.30 WIB.

Dr. Bernard Lee adalah pelopor spesialis untuk menghentikan rasa sakit interventional pain di Singapura dan Direktur Singapore Paincare Center. Ia juga telah melaksanakan bedah tanpa pisau, khusus menggunakan injeksi laser/balon yang dapat menyembuhkan berbagai rasa nyeri dan sakit seperti ruas punggung yang bergeser, syaraf yang terjepit, arthritis dan bahu yang membeku.

Siapkan perangkat komputer Anda, koneksi internet dan speaker untuk mengikuti presentasi dari Dr Lee mengenai topik menarik ini. Anda pun dapat memberikan pertanyaan yang akan langsung di jawab, gratis!

Daftar sekarang melalui SMS. Ketik <alamat email Anda><spasi>FF21BL10 ke +65 98473224 untuk mendapatkan undangan menghadiri webinar ini yang akan dikirimkan ke email Anda. Klik link yang ada di undangan, ikuti langkah-langkah selanjutnya, dan Anda akan dengan mudah memasuki ruang webinar. Untuk info lebih lanjut kunjungi www.flyfreeforhealth.com atau email ke info@flyfreeforhealth.com.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com