Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Usia Ideal Anak Mulai Bicara

Kompas.com - 16/02/2011, 10:27 WIB

TANYA: Dok,  usia berapa idealnya seorang anak bisa berbicara? Saat ini saya punya anak berusia 1 tahun 9 bulan. Ia belum bisa berbicara dengan sempurna dan hanya bisa mengucapkan A..A..A. Tetapi ia bisa menangkap apa yang kita bicarakan atau diperintahkan. Mohon penjelasan dokter. Muhammad Subehi (35), Bandar Lampung

JAWAB : Kemampuan berbicara pada bayi/anak dimulai secara bertahap. Biasanya saat usia 8-10 bulan ia sudah mampu berkata ba-ba-ba ma-ma-ma pa-pa-pa (babbling), umur 11 – 13 bulan mulai bisa memanggil : mama, papa, umur 13 – 15 bulan mulai bisa mengucapkan 1 kata, misal : mimik,minum, pipis lalu berlanjut kemudian mengucapkan kalimat yang berisi 2-4 kata.

Kemampuan ini akan terus terasah apabila dilakukan stimulasi secara terus menerus dan berkesinambungan. Keterlambatan/gangguan berbicara pada anak bisa disebabkan karena faktor stimulasi yang kurang, terlalu banyak menonton TV, pola asuh yang tidak interaktif, dan sebagainya.

Namun demikian faktor fungsi pendengaran dan alat-alat yang berfungsi untuk mengucapkan sebuah kata seperti rongga mulut, langit-langit, lidah dan sebagainya harus dipastikan dalam keadaan normal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com