Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Olahraga Sambil "Nyeker" Lebih Baik?

Kompas.com - 05/08/2011, 13:47 WIB

KOMPAS.com – Jalan kaki adalah salah satu jenis olahraga paling sederhana dan dapat dilakukan hampir semua orang dari berbagai segala usia. Sebuah rekomendasi menganjurkan, setiap orang butuh untuk berjalan kira-kira 5.000 sampai 8.000 langkah per harinya.  

Menurut para ahli, berjalan tanpa menggunakan alas kaki lebih baik ketimbang menggunakan sepatu. Namun kenyataannya, sekarang ini telah berkembang suatu pemahaman keliru di masyarakat bahwa berjalan kaki harus menggunakan sepatu olahraga mahal agar mendapatkan hasil yang lebih maksimal.

Tetapi Dr. Emily Splichal, seorang podiatrist dan kebugaran mengatakan, banyak keuntungan yang didapat ketika seseorang berolahraga tanpa alas kaki.  Beragam manfaat itu di antaranya, meningkatkan rasa keseimbangan, menyelaraskan otot, dan mengurangi risiko cedera.

Menurut Splichal, kondisi kaki perlu diperkuat secara bertahap, seperti halnya otot tubuh manusia lainnya. Dan cara yang paling mudah untuk kita mengimplementasikannya adalah dengan bertelanjang kaki dalam segala rutinitas keseharian Anda.

Untuk menyelaraskan otot dan melatih keseimbangan, Anda bisa memulainya dengan hal yang paling sederhana, yakni melatih otot-otot di jari kaki. Caranya, gunakan kelereng dan letakkan di atas lantai, setelah itu ambil posisi berdiri lalu ambil kelereng tersebut dengan jari-jari kaki Anda. Menurut Splichal, cara tersebut bermanfaat untuk meningkatkan kekuatan kaki.

Cara kedua adalah dengan meningkatkan fleksibilitas pada kaki. Ini dapat dilakukan Anda lakukan dengan memijat bagian bawah kaki atau perenggangan betis sebelum berolahraga.

Menurut Splichal, secara alami kaki manusia sebenarnya sudah dirancang untuk menahan setiap kejutan di kaki, sehingga tidak diperlukan sepatu olahraga yang mahal saat berolahraga. Justru dengan kita memakai sepatu olahraga, maka secara tidak langsung stabilitas dan keseimbangan Anda akan berkurang.

"Saya selalu mendorong orang untuk bertelanjang kaki untuk melatih keseimbangan," kata Splichal.

 "Saya pikir semua orang harus berlatih bertelanjang kaki dalam setiap rutinitas mereka. Entah orang itu sedang mengalami nyeri punggung, kaki datar, wanita dengan sepatu hak tinggi dan atlet," tutupnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com