Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengobatan Infeksi TORCH

Kompas.com - 02/03/2012, 16:30 WIB

TANYA:
 
Dokter, anak saya yang ke-2 lahir pada tanggal 22 Januari lalu diindikasi terinfeksi TORCH. Padahal anak saya yang pertama (6 tahun) saat ini sehat dan tidak ada masalah.  Setelah tes lab terhadap saya didapat hasil sbb : IgM anti toxoplasma 0,30 dgn IgG >300. IgM Anti Rubella 0,67 dgn IgG 233. Sedangkan IgM Anti CMV 0,05 dgn IgG 47. Hasil laboratorium terhadap anak saya lebih kurang sama.
 
Dokter anak yang menangani anak saya menyatakan saya harus berobat. Sementara dokter kandungan saya tidak menyarakan saya untuk berobat. Pertanyaan saya : apakah saya harus berobat atau tidak ? Dan apa saja konsekuensinya?. Saya sangat mengharapkan jawaban dokter untuk menghapus kebimbangan saya. Terimakasih atas bantuan dokter.
 
Desy, Pekanbaru

JAWAB

Ibu Desy Yth,
Jangan bimbang ibu, karena dari dari hasil pemeriksaan lab nya tidak menunjukkan keadaan yang aktif saat ini. Jadi memang tidak perlu di obati.  Untuk anaknya, memang gejalanya seperti apa ? Karena untuk membuktikannya , anak ibu juga harus diperiksa. Untuk toksoplasma kalau perlu ibu ke bagian parasitologi RS umum yang ada universitasnya ( teaching hospital ). Kalau untuk rubella Dan CMV harus dibuktikan ada virusnya. Memang tidak gampang ya. Mudah-mudahan aman.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com