Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tagihan yang Membengkak Pertanda si Dia Berselingkuh

Kompas.com - 17/02/2017, 19:04 WIB
Kontributor Female, Agustina

Penulis

Sumber SheKnows

KOMPAS.com -- Memiliki hubungan eksklusif dengan pasangan membutuhkan komitmen penuh bahwa Anda akan selalu bersama sampai maut memisahkan.

Namun, seiring berjalannya waktu, akan timbul beberapa gangguan, baik dari pihak luar maupun dari hubungan Anda sendiri, yang membuat “fase bulan madu” berakhir.

Ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan sebelum hal buruk ini terjadi.

Perubahan sikap

Seorang psikoterapis, Dr Tina B Tessina, mengatakan, Anda harus mulai waspada jika  pasangan Anda yang biasanya selalu pulang tepat waktu, kini menjadi pulang lebih larut dari biasanya.

Perubahan lain juga bisa dilihat dari cara berpakaian yang lebih rapi dari sebelumnya atau tagihan telepon yang tiba-tiba membengkak. Coba cari tahu apa yang terjadi tanpa menuduh.

Pasangan Anda tiba-tiba memberikan hadiah tanpa alasan

Bukan berarti Anda harus selalu curiga setiap kali pasangan memberi hadiah. Namun, akan sangat aneh kalau tiba-tiba pasangan memberikan bunga, walaupun sebelumnya tidak pernah memberikan, bahkan di hari Valentine sekalipun, tambah Dr Tessina.

Biasanya mereka melakukan hal itu untuk menutupi rasa bersalahnya.

Tagihan pasangan anda bertambah banyak

Mungkin pasangan Anda memiliki hobi atau kegemaran yang baru, tetapi sebaiknya perhatikan tagihan-tagihannya. Biasanya kartu kredit bisa menjadi salah satu solusi untuk mengetahui kemana pasangan Anda menghabiskan uangnya.

Pekerjaannya menjadi rahasia

Sebelumnya, Anda dan pasangan selalu bercerita sebelum tidur tentang kegiatan di kantor dan hal apa saja yang kalian lakukan saat tidak bersama.

Kalau hal ini sudah tidak pernah dilakukan dan pasangan Anda seperti tidak ingin membicarakan pekerjaannya, maka ada kemungkinan bahwa pasangan sedang merahasiakan sesuatu, tambah Dr Tessina.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber SheKnows
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com