Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suami Istri yang Terbuka soal Fantasi Seks Ditemukan Lebih Bahagia

Kompas.com - 03/04/2017, 22:03 WIB
Kontributor Female, Agustina,
Syafrina Syaaf

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Sebuah studi yang dipublikasikan dalam The Journal of Sex Research mengungkapkan bahwa komunikasi dan keterbukaan soal fantasi seks antara suami istri jadikan pernikahan lebih langgeng.

Penelitian yang telah berjalan 2,5 tahun ini pun menyebarkan kuesioner secara daring untuk mengetahui kunci-kunci kestabilan pernikahan.  

Hasilnya, peneliti menemukan, pasangan yang puas secara seksual memiliki komunikasi yang baik, mereka salng menghargai pasangan, dan merasa nyaman dengan kehadiran satu sama lain.

Selain itu, peneliti juga mengungkapkan, kebanyakan responden yang merasa nyaman dan hangat dalam hubungan, mereka terbuka mengenai mimpi dan fantasi seksual masing-masing.

Membicarakan fantasi seks, kata peneliti, memiliki korelasi terhadap hubungan yang bahagia dan hangat.

Peneliti menyimpulkan bahwa pemahaman komunikasi mengenai hasrat dan dambaan seksual berpengaruh pada kepuasaan di atas ranjang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com