Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 26/06/2017, 16:45 WIB
Wisnubrata

Penulis

Kita sering mendengar cerita mengerikan soal ubur-ubur. Hewan lunak itu mungkin tampaknya tidak berbahaya, namun mereka ternyata memiliki tentakel yang panjangnya bisa mencapai tiga meter dan berisi setengah juta sel beracun.

Dalam berbagai film dikisahkan, sengat ubur-ubur menyebabkan rasa sakit yang bertahan selama beberapa jam hingga seharian. Selain itu, ada kepercayaan bahwa cara termudah untuk menawarkan racun ubur-ubur adalah dengan membilasnya dengan urine alias mengencingi bagian yang tersengat.

Benarkah urine bisa menawarkan sengat ubur-ubur? Sebenarnya rasa sakit akibat sengatan hewan lunak itu akan hilang dengan sendirinya. Namun menunggunya sampai benar-benar hilang bisa membuat kita tersiksa. Lalu apa yang harus dilakukan?

Nah, bila Anda tersengat, maka langkah pertama yang harus dilakukan adalah mencabut tentakel yang tertinggal, kata Cindy Parker, DO, petugas medis darurat di Kaiser Permanente, California. “Pakailah sarung tangan agar racun itu tidak mengenai Anda,” katanya.

Selain itu jangan membasuh sengatan dengan air karena air justru akan memicu tentakel mengeluarkan racun lebih banyak. Ini sebabnya membasuh dengan urine juga merupakan cara yang keliru. Meski urine mengandung garam dan elektrolit, namun airnya lebih banyak dan ini membuat luka semakin sakit.

“Cara yang tepat adalah memakai cuka atau alkohol (40-70 persen) untuk membasuhnya,” kata Dr Parker. Setelah itu gunakan pasta baking soda yang dicampur sedikit air untuk menghilangkan rasa sakitnya. “Anda bisa mengulangi cara itu setiap 30 menit hingga benar-benar sembuh.”

Nah bila Anda kebetulan sedang berlibur ke pantai dan melihat ada seseorang tersengat ubur-ubur, jangan buru-buru membuka celana Anda.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com