Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 20/10/2017, 11:01 WIB
Lusia Kus Anna

Penulis

KOMPAS.com - Walau para wanita sudah menggunakan bra sejak usia remaja, nyatanya selama bertahun-tahun hampir 80 persen wanita memakainya dalam ukuran yang tidak tepat.

Dalam sebuah survei tahun 2008 yang dilakukan oleh sebuah merek pakaian dalam wanita, terungkap mayoritas wanita memilih bra yang tidak ukurannya keliru. Sekitar 70 persen menggunakan kutang yang terlalu kecil, dan 10 persen ukurannya terlalu besar.

Menurut brand manager Women's Secret Indonesia, Anita Mantik, wanita idealnya menggunakan bra yang bisa menutupi seluruh bagian payudaranya.

"Jadi tidak ada bagian payudara yang masih terlihat. Bahkan, push-up bra pun akan menutupi payudara," kata Anita di sela acara pembukaan concept store Women's Secret di mal Pondok Indah Jakarta (19/10/2017).

Ia menambahkan, banyak wanita yang merasa lebih suka dengan bra yang ketat. Tetapi dalam jangka panjang sebenarnya bisa berpengaruh pada kesehatan. "Lama-lama bisa memengaruhi postur tubuh, misalnya jadi agak bungkuk," ujarnya.

Anita menjelaskan, bra yang baik seharusnya ukurannya tidak terlalu ketat atau terlalu longgar. Bra yang memiliki ukuran yang benar akan tetap pada tempatnya saat kita bergerak.

"Jadi yang menahan atau menopang payudara itu bukan talinya atau kawatnya, tapi bagian lingkar dada (strap). Makanya, untuk tahu apakah ukurannya tepat, kalau talinya kita buka branya tetap menopang payudara," ujarnya.

Untuk menjaga agar payudara tetap tertopang dengan baik, Anita menyarankan agar setiap 4 bulan bra diganti. "Setiap 6 bulan kita juga perlu mengukur, karena berat badan berubah-ubah terus," katanya.


Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com