Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Putri Diana, "Influencer" Fashion Paling Berpengaruh

Kompas.com - 04/05/2018, 10:08 WIB
Nabilla Tashandra,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Saat ini orang-orang membicarakan soal artis, influencer atau blogger fashion yang menjadi ikon mode baru di era media sosial. Namun, ada beberapa tokoh yang pengaruhnya dalam dunia fashion tak pernah lekang oleh zaman. Salah satunya adalah para putri bangsawan.

Kita tahu bagaimana Kate Middleton menjadi sorotan sejak sebelum menikah dengan Pangeran William dan pengaruhnya pada tren mode, termasuk Meghan Markle yang dalam waktu dekat akan melangsungkan pernikahan dengan Pangeran Harry.

Segala hal yang dipakai Kate dan Meghan, mulai dari aksesori, pakaian hingga gaya hidup Markle kini laris diburu para wanita yang ingin tampil seperti mereka.

Namun, penelitian terbaru e-tailer Lyst mengungkap bahwa gaya ikonik Putri Diana lah yang memberikan dampak terbesar pada mode hari ini.

Studi interaktif Lyst mengamati fesyen keluarga Kerajaan Inggris pada satu abad ke belakang. Mencatat momen fashion mana sajakah yang paling dingat dan bagaimana jejaknya tetap tinggal pada gaya berbusana saat ini.

Baca juga: Pengaruh Fashion Meghan Markle Melebihi Kate Middleton

Editor Lyst, Charlotte Austin kemudian menobatkan Putri Di sebagai pemenangnya.

"Lyst mendalami berapa lama 'ripple effect' dari gaya busana keluarga kerajaan yang kemudian menjadi tren selama beberapa tahun. Dari riset kami, Putri Diana adalah yang paling berpengaruh," kata Austin.

'Efek' Diana dinilai bertahan hingga saat ini di kalangan para pecinta mode.

Lebih jauh, studi tersebut mengungkap jenis-jenis pakaian mana saja yang sempat dikenakan Putri Diana dan menjadi tren hingga saat ini.

1. Perhiasan mutiara

Putri Diana dikenal luas dengan koleksi aksesori mutiaranya. Mulai dari tiara, choker hingga kalung yang dikenakannya. Perhiasan-perhiasan itu masih diminati hingga saat ini.

Sepasang anting yang dikenakan Kate Middleton pun terlihat sangat mirip dengan anting mutiara yang sering digunakan Diana.

Tren itu kembali lagi, misalnya lewat sepatu berhias mutiara atau aksesori lainnya. Bahkan, aktris ternama Lupita Nyong'o mengunggah foto dirinya mengenakan celana berhias mutiara di akun Instagramnya.

Putri DianaIrish Times Putri Diana
2. Revenge dress

Tren lainnya adalah revenge dress. Sebuah dress dengan bagian bahu terbuka dan bagian lengan yang sejajar dengan bagian dada, yang pernah dikenakan Diana pada saat hubungan Pangeran Charles dan Camilla Parker-Bowles terungkap.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com