Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ingin Cepat Punya Momongan? Perbanyak Makan "Seafood"

Kompas.com - 24/05/2018, 15:00 WIB
Ariska Puspita Anggraini,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber nypost.com

KOMPAS.com - Menurut riset, pasangan yang mengonsumsi setidaknya dua porsi seafood dalam seminggu memiliki kehidupan seks yang lebih baik.

Selain itu, kebiasaan ini juga membuat mereka cepat mendapat momongan.

Para peneliti mengatakan, makanan kaya protein mampu meningkatkan dorongan seksual pria dan wanita, serta meningkatkan kualitas sperma dan sel telur.

Dilansir dari New York Post, riset ini dilakukan oleh ilmuwan dari Harvard T.H. Chan School of Public Health.

Periset menganalisis 501 pasangan yang sedang melakukan program hamil.

Hasilnya, sebesar 39 persen padangan lebih mungkin melakukan hubungan seks pada hari-hari ketika mereka mengonsumsi seafood, seperti ikan atau tiram.

Dan, mereka yang mengonsumsi seafood setidaknya dua porsi dalam seminggu, memiliki hubungan seks rata-rata delapan kali setiap bulan.

Baca juga: Amankah Konsumsi Sushi Saat Hamil?

Sementara itu, mereka yang mengonsumsi seafood lebih sedikit hanya memiliki hubungan seks rata-rata enam kali dalam sebulan.

Mereka yang sering mengonsumsi seafood memiliki kemungkinan 92 persen lebih besar untuk hamil hanya dalam waktu setahun.

Namun, mereka yang jarang mengonsumsi seafood hanya 79 persen kemungkinannya untuk hamil dalam jangka waktu yang sama.

Para pakar kesehatan menyarankan pasangan yang ingin segera memiliki momongan untuk mengonsumsi 2-3 porsi seafood setiap minggu.

“Ini menunjukkan kedua pasangan harus mengonsumsi lebih banyak makanan laut untuk memaksimalkan kesuburan," papar dokter Audrey Gaskins, selaku pemimpin riset.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber nypost.com
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com