Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Giliran "The Rock" Pamer Headphone UA Berlogo Brahma Bull

Kompas.com - 20/06/2018, 20:12 WIB
Glori K. Wadrianto

Editor

KOMPAS.com - Dwayne "The Rock" Johnson mengunggah sebuah foto di akun Instagram-nya, yang memamerkan foto diri sedang mengenakan headphone.

Ternyata, headphone itu bukan barang sembarangan. Barang itu merupakan buah karya "The Rock" selama hampir dua tahun.

Di bawah tajuk koleksi "Project Rock" dengan Under Armour, tak hanya sneaker dan ragam fesyen saja, namun alat bantu untuk menikmati musik tersebut akan melengkapi koleksi ini.

Headphone nirkabel yang dipajang "The Rock" di akun Instagram-nya itu berwarna hitam, dengan logo UA dan lambang khas "The Rock" Brahma Bull.

Baca juga: Berlaga di Final NBA, Stephen Curry Dapat 2 Sepatu Terbaru dari UA

"Selama ini, saya lebih memilih berlatih dengan menggunakan headphone 'over the ear', namun saya kerap kecewa."

"Seluruh produk yang pernah saya pakai, tak bisa mengakomodasi kebutuhan workout yang saya lakukan."

"Lalu saya berpikir, jika tak ada satu pun orang yang berpikir untuk merancang headphone untuk berolahraga, maka saya harus melakukannya," tulis Dwayne Johnson.

"Saya berupaya membuat yang terbaik. Hampir dua tahun saya menghabiskan waktu untuk ini, dan sekarang sudah rampung."

Baca juga: The Rock Rilis Sneaker dengan Logo Brahma Bull..

"Inilah generasi baru dari jajaran koleksi @underarmour yang akan diluncurkan pada 28 Juni pekan depan," tulis dia.

Pihak UA belum resmi melansir kabar tentang produk terbaru tersebut, termasuk mengenai harga jualnya.

Namun, seperti yang diungkapnya "the Rock", tanggal 28 Juni sudah mendekat, maka kemungkinan UA pun akan segera merilis detil dari produk ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com