Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tintin Rayner, Belajar "Baking" Otodidak hingga Lahirkan Buku Resep "Best Seller"

Kompas.com - 30/06/2018, 08:00 WIB
Mela Arnani,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Akun @tintinrayner termasuk akun yang diikuti oleh para pehobi masak, atau mereka yang senang dengan dunia masak memasak, maupun baking.

Pemilik akun itu adalah Kristin Yuliana, yang biasa dipanggil Tintin.

Kini, followers Tintin lebih dari 550.000, dengan ratusan resep yang telah dibagikannya.

Sebagian resep yang dibagi Tintin adalah resep-resep kue, cake, dan roti. Ia selalu melengkapi hasil olahan dapurnya lengkap dengan step to step mulai dari awal pembuatan hingga hasil akhirnya. Foto-fotonya sangat apik dan menarik.

Inilah yang membuat resep Tintin selalu diminati, dan dicoba oleh para pengikutnya.

Bahkan, kini Tintin telah menghasilkan karya sebuah buku resep yang masuk kategori best seller dengan judul, "Simple and Moist Cake".

Baca juga: Junita, Sosok di Balik Buku Resep Hits Home Cooking Ala Xanders Kitchen

Buku ini berisi beragam resep cake, roti, puding, kue kering, dan bolu yang sebelumnya telah ia bagi melalui akun Instagram-nya.

Di balik segala resep yang dibagikannya, Tintin punya banyak cerita.

Salah satunya, mempelajari secara otodidak dunia per-baking-an. Bagaimana ceritanya?

Otodidak

Saat dihubungi Kompas.com, Senin (25/6/2018), Tintin mengisahkan, ia tak pernah sekolah atau mengikuti kelas khusus kuliner atau baking.

Semua ia pelajari sendiri. Hobi membaca mengantarkannya senang pula membaca buku tentang masakan.

Dari sinilah sumber inspirasi Tintin.

Kristin Yuliana, pemilik akun @tintinrayner.Dok. Tintin Rayner Kristin Yuliana, pemilik akun @tintinrayner.

Ia mengaku terinspirasi untuk memasak dan mempraktikkan resep dari buku yang dibacanya.

Baca juga: Kreatif, Donat dan Cake Zaman Now Ala Ayu Widya

"Murni saya tertarik lalu nyoba-nyoba. Awalnya memang sering gagal, terus saya belajar dari kesalahan. Empat kali atau lima kali bikin belum tentu ada resep yang kita cocok, sampai berhasil," kata Tintin.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com