Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 08/08/2018, 07:54 WIB
Wisnubrata

Editor

A cup of coffee shared with a friend is happiness tasted and time well spent..

Ngopi adalah salah satu cara orang menikmati waktu bersama teman-temannya. Tak heran gerai-gerai kopi sering dipenuhi orang-orang yang ngobrol soal segala hal.

Bahkan di kedai-kedai tradisional, orang dengan mudah menjadi teman karena ngopi dan nongkrong bersama. Maka beberapa orang mengatakan 'tidak ada orang asing di kedai kopi, semua adalah teman yang belum pernah kita temui sebelumnya'.

Kebiasaan bersapa yang sering ditemukan di kedai kopi tradisional ini juga dikampanyekan di gerai kopi modern seperti Starbucks.

“Asia terkenal akan keramahan penduduknya. Lewat kampanye baru Starbucks ‘Greet with a Cup’, kami ingin mengajak konsumen untuk menyebarkan semangat positif lewat hal kecil untuk saling menyapa,” ujar Andrea Siahaan, Head of Corporate PR & Communications Starbucks Indonesia.

Dalam kampanye ini pembeli diajak mengenal sapaan hangat dalam beberapa bahasa di Asia lewat minuman dan makanan yang diracik secara khusus. Minuman dan makanan ini terinspirasi dari negara Thailand, Korea, Jepang, dan tentunya Indonesia.

Melalui kampanye ini, Starbucks Indonesia berusaha menyapa konsumennya dalam bahasa Thailand, Korea, Jepang, dan Indonesia serta mengajak konsumen untuk saling menyapa menggunakan stiker khusus yang ditempelkan di setiap gelas.

“Kebahagiaan itu menular. Tapi kadang kita lupa untuk menyebarkannya. Lewat kampanye ini, Starbucks ingin mengingatkan jika kita bisa menularkan kebahagiaan dari hal sesederhana memberikan sapaan kepada orang sekitar,” tambah Andrea.

Adapun kampanye ini akan berlangsung dari 3 Agustus hingga 2 September 2018 di seluruh gerai Starbucks di Indonesia.

Bersamaan dengan kampanye ini Starbucks juga mengenalkan minuman dan makanan baru yang terinspirasi dari empat negara di Asia – Thailand, Korea, Jepang, dan Indonesia.

Minuman baru dari StarbucksStarbucks Minuman baru dari Starbucks
Iced Gosohan Nut Moka – terinspirasi dari minuman spesial bernuansa kacang-kacangan yang hanya ada di Starbucks Korea, Kopi Susu Frappuccino – minuman favorit orang Indonesia yang terinspirasi dari kopi tubruk ditambah susu yang disajikan dingin, Thai Cold Brew – terinspirasi dari Thai iced coffee dengan twist menggunakan jenis kopi cold brew, dan Kawaii Matcha Cream Frappuccino – minuman non-kopi favorit sepanjang masa dengan sentuhan bubuk matcha dari Jepang.

Donat klepon dari StarbucksStarbucks Donat klepon dari Starbucks
Untuk makanan, Starbucks Indonesia kali ini mengeluarkan Klepon Doughnuts alias donat klepon, lengkap dengan roti rasa pandan dengan isi gula merah yang manis dan taburan kelapa yang gurih.

Selain itu, Starbucks mengajak para konsumen untuk berinteraksi lewat kuis di media sosial. Konsumen bisa mengunggah konten kreatif menggunakan berbagai sapaan dalam berbagai bahasa yang tertera di gelas Starbucks mereka.

“Dengan diselenggarakannya kuis ini, kami ingin membuat kampanye semakin meriah sekaligus semakin terkoneksi dengan konsumen dan juga antara sesama konsumen yang nantinya bisa semakin menguatkan citra positif keramah-tamahan orang Asia,” tambah Vidi Prima, Public Relations Asst. Manager Starbucks Indonesia.

Nah, jika nanti kamu disapa dengan bahasa-bahasa sapaan di atas, jangan kaget. Teruskan dan tularkanlah keramahan pada orang di sekitar kita. Sembari ngopi tentu saja...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com