Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gigi Hadid Mendesain Busana Olahraga untuk Reebok

Kompas.com - 15/11/2018, 16:45 WIB
Ariska Puspita Anggraini,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Model Gigi Hadid membuktikan dirinya memiliki banyak talenta. Kali ini ia bekerja sama dengan merek perlengkapan olahraga Reebok untuk mendesain sepatu dan pakaian olahraga.

Sebelumnya Gigi pernah berkolaborasi dengan Tommy Hilfiger, Maybeline dan Puma.

Pada acara Reebok yang berlangsung di Tokyo hari Rabu (14/11/2018), wanita 23 tahun itu mengumumkan jika ia turut serta merancang pakaian olahraga.

Gigi meluncurkan dua desain pertamanya berupa, sneakers bergaya 90an yang disebut 'Freestyle Hi' dan sebuah kaus cropped yang keren.

Kedua karya model asal AS itu akan bisa didapatkan mulai tanggal 7 Desember tahun ini.

Baca juga: Koleksi Gigi Hadid di Tommy Hilfiger, Paling Diburu di Indonesia

Sepatu dan kaus olahraga itu juga akan tersedia dalam warna putih dan merah muda yang masuk dalam koleksi Reebok x Gigi, dengan tema 'Masa Depan Nostalgia'. Seluruh koleksi ini baru tersedia lengkap pada bulan Januari atau Februari 2019.

Hadid, yang menjadi model Reebok Classics pada bulan Februari 2018, juga mengabarkan hal ini di akun media sosialnya.

“Saya kembali menampilkan potongan Reebok klasik era 80 dan 90an untuk generasi kami dengan cara dan warna baru, dengan koleksi bertajuk "Nostalgia Masa Depan," tulis Hadid dalam unggahan tersebut.

Koleksi sepatu dan apparel ini memiliki keunikan tersendiri, dengan mengambil beberapa siluet Reebok yang paling banyak permintan untuk musim mendatang, termasuk sepatu lari Aztrek yang baru saja kembali diluncurkan.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com