Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Punya Akun Instagram Baru, Meghan Diam-Diam Ambil Kelas Khusus

Kompas.com - 05/04/2019, 14:05 WIB
Ariska Puspita Anggraini,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Awal minggu ini, Pangeran Harry dan Meghan Markle merilis akun Instagram pribadinya.

Pihak istana tentu akan mengawasi dengan cermat aktivitas media sosial Meghan. Bahkan, Meghan harus mengambil kelas khusus tentang penggunaan media sosial.

The Duchess of Sussex diam-diam mengambil kelas untuk mempelajari apa yang bisa dan tidak boleh diunggah di akun media sosial.

Semua ini perlu dilakukan mengingat posisi dirinya sebagai perwakilan dari keluarga kerajaan, bukan rakyat biasa.

"Pihak Istana khawatir bahwa dia akan menjadi pribadi yang tak terkontrol," kata orang dalam istana.

Sebelum menjadi anggota kerajaan, mantan aktris itu telah memiliki blog gaya hidup yang dikelola sendiri.

Jadi, sudah bisa dipastikan ia sangat berpengalaman untuk mengelola media sosial daripada anggota kerajaan yang lain.

Namun menggunakan media sosial dalam posisi sebagai bangsawan Inggris tentu berbeda dengan saat dirinya menjadi seorang aktris.

Meghan baru-baru ini menutup akun Instagram rahasia di mana ia mengikuti akun milik teman-temannya.

Baca juga: Akun Instagram Resmi Meghan-Harry Sudah Tembus 3,2 Juta Followers

Sekarang, keluarga berharap The Duchess of Sussex mengikuti aturan, atau mereka akan mengambil alih akun baru miliknya itu.

Keluarga juga memintanya agar ada seorang staf yang membuat unggahan untuk akun tersebut, daripada ia melakukannya sendiri.

Jika Meghan ingin mengatakan sesuatu, dia perlu berhati-hati dengan kata-katanya. Jika tidak, masalah besar harus dihadapinya.

"Akun ini tidak bisa menjadi sarana dirinya untuk menanggapi segala hal yang tidak disukainya di media," kata orang dalam itu.

Menurut sumber, anggota kerajaan tidak boleh melakukan kritik atau menyerang lewat media sosial.

Akun Instagran dengan nama @Sussexroyal ini menampilkan unggahan pertama dengan foto-foto Meghan dan Harry selama melakukan tur kerajaan.

Sementara itu, akun Instagram @Kensingtonroyal akan lebih banyak menampilkan aktivitas Kate dan Pangeran William.

Perpecahan media sosial ini terjadi setelah Pangeran Harry dan Meghan Markle pindah ke Frogmore Cottage di Istana Windsor.

Pasangan ini telah mendirikan rumah tangga dan kantor mereka sendiri, dan mereka akan menggunakan akun Instagram mereka sendiri untuk berbagi semua tentang aktivitas kerajaan, pengumuman penting dan kesempatan untuk menyoroti isu terkini.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com