Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gagahnya Seikosha Tensoku, Arloji Pilot Jepang di Perang Dunia II

Kompas.com - 21/09/2019, 12:10 WIB
Kahfi Dirga Cahya,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Saat Jepang bertahan habis-habisan menjelang akhir Perang Dunia ke-2, para pilot muda asal Negeri Matahari Terbit tersebut dikirim untuk misi bunuh diri dengan melawan kapal-kapal sekutu.

Salah satu yang menarik dari momen tersebut adalah fakta arloji yang digunakan para pilot tersebut. Arloji Seikosha Tensoku, menurut laman Gear Patrol, termasuk dalam perlengkapan mereka.

Seikosha adalah nama Seiko sebelum terkenal saat ini. Sementara Tensoku adalah singkatan dari tentai kansoku, yang kurang lebih pengamatan astronomi.

Arloji yang juga sering disebut Seikosha "Kamikaze" ini tidak secara khusus diproduksi untuk Unit Serangan Khusus Jepang yang sekarang dikenal sebagai kamikaze.

Jam tangan ini dikaitkan dengan pilot dari Mitsubishi A6M Zero, yang merupakan pesawat tempur utama Jepang dalam Perang Pasifik. Ini adalah jenis pesawat yang sering digunakan dalam beberapa serangan kamikaze, namun juga digunakan dalam berbagai kapasitas lainnya juga.

Diproduksi dari sekitar tahun 1940, jam tangan Tensoku diberikan kepada angkatan laut Jepang oleh Seiko.

Seperti arloji militer lain, Seikosha Tensoku memiliki ukuran cukup besar. Memang, tidak sebesar raksasa B-uhr dengan diameter 55mm, namun Tensoku masih tergolong “babon”, yakni berukuran 48.5mm. Ukuran yang cukup besar bahkan untuk pergelangan tangan saat ini, kecuali terbiasa dengan jam tangan G-Shock dan Breitling.

Baca juga: Arloji Lawas Diving Hybrid dari Seiko Kini Hidup Kembali...

Seikosha TensokuGear Patrol Seikosha Tensoku

Sebagai arloji yang dikeluarkan militer, ukuran ini adalah bagian dari serangkaian spesifikasi yang menentukan fitur yang biasanya mencakup strict legibility, daya tahan, akurasi, dan persyaratan lainnya.

Meski memiliki perbedaan kecil antara batch yang dibuat selama bertahun-tahun, sebagian besar menampilkan fluzed bezel yang sama, Breguet style hands dan dial hitam dengan angka yang dapat dibaca dan skala skala enam puluh menit pada pinggiran berwarna merah.

Secara bersamaan, jam tangan Seikosha Tensoku memiliki tampilan yang unik dan mencolok di antara jam tangan militer atau penerbangan yang sebanding.

Soal mesin, arloji Tensoku memiliki sejumlah movement berbeda. Sementara dari segi desain, bentuk corwn yang besar dibuat agar tetap bisa digunakan sambil mengenakan sarung tangan tebal pilot.

Banyak penggemar tahu, sejarah Seiko dapat ditelusuri hingga akhir 1800-an, tetapi sebagian besar perhatian dan antusiasme untuk model vintage saat ini tidak terlihat jauh lebih jauh ke belakang dari tahun 1960-an dan 1970-an.

Jam tangan seperti Tensoku mengungkapkan aspek lain dari Seiko.

Baca juga: IWC Rilis 4 Arloji Pilot Terbaru, Ada Satu yang Seharga Supercar

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com