Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 10/12/2019, 18:05 WIB
Dian Reinis Kumampung,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Sebagai salah satu wakil Indonesia, perancang busana Kelly Vallerie keluar sebagai pemenang di ajang desainer tingkat Asia Harper’s Bazaar Asia NewGen Fashion Award (ANFA) 2019 yang digelar di Singapura pada akhir Oktober 2019 lalu.

Kelly memenangkan kompetisi ini setelah mengalahkann delapan finalis yang datang dari empat negara yakni Indonesia, Singapura, Vietnam, dan Thailand.

“Saat penjurian itu sangat deg-degan, setelah sesi penjurian itu lega sekali dan puji Tuhan mendapatkan feedback yang baik dari juri. Dari situ maju ke grand final dan saat nama saya dipanggil saya senang sekali,” ujar Kelly dalam jumpa pers di Lalla Restaurant, Four Season Hotel, Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Senin (9/12/2019).

Kelly menjadi pemenang Grand Final ANFA 2019 lewat desainnya yang bertajuk Freak. Design ini terinspirasi dari film musikal The Greatest Showman yakni cerita sekumpulan orang-orang unik yang mampu mengeluarkan sisi baiknya.

Baca juga: Mengapa Calon Desainer Perlu Ambil Sekolah Mode?

Uniknya, koleksi Kelly ini hadir dengan multifungsi dan mampu bertransformasi menjadi beragam look yang tentunya unik.

Belum lagi detil swarovski yang ditambahkan, yang membuat desain pakaian karya Kelly menjadi begitu menarik.

Saat digunakan dalam satu keseluruhan, rancangan Kelly akan tampak abstrak dan unik. Namun sebenarnya, pakaian itu terdiri dari beberapa bagian pakaian yang bisa digunakan dengan terpisah. Mulai dari rompi, dress, short cape, rok, hingga tas laptop terdapat dalam satu bagian dari pakaian rancangan Kelly.

“Tapi sebenarnya semuanya bisa dimain-mainin. Kelihatannya abstrak tapi bisa jadi look lain,” kata Kelly.

“Jadi mau yang abstrak atau yang normal, bisa dipilh sih,” imbuhnya.

Kemenangan ini membuat Kelly diganjar dengan hadiah berupa beasiswa dari Istituto Marangoni dan uang tunai sebesar 10.000 SGD.

Selain itu, Le Hoang Son, finalis asal Vietnam muncul sebagai First Runner Up, dan Rena Kok finalis asal Singapura sebagai Second Runner Up.

“Perjalanan mengikuti kompetisi ANFA 2019 ini merupakan perjalanan panjang yang sangat berharga, penuh tantangan, dan tak terlupakan bagi saya,” ungkap Kelly.

Salah satu juri ANFA 2019, Ria Lirungan, Editor in Chief Harper’s Bazaar Indonesia, mengungkapkan, bahwa rancangan Kelly dan satu perwakilan Indonesia lainnya yakni Dea Yuliana ini sangat original.

“Kelly unggul karena originalitas ide dan memiliki wow factor di dalam presentasinya. Dea pun dengan konsep kearifan lokal sebenarnya cukup mengesankan juri internasional,” ujar Ria.

Baca juga: Kata Desainer soal Gaya Berpakaian Kasual ala Nadiem Makarim

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com