Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 17/04/2020, 11:17 WIB
Lusia Kus Anna

Editor

KOMPAS.com – Walau anak-anak sekarang ini sangat akrab dengan gadget dan media sosial, ternyata kemampuan sosialnya tidak berbeda dengan generasi sebelumnya.

Kesimpulan itu dihasilkan setelah tim peneliti membandingkan evaluasi guru dan orangtua dari anak-anak yang mulai masuk sekolah TK di tahun 1998 (6 tahun sebelum Facebook diluncurkan) dengan mereka yang mulai sekolah di tahun 2010 (ketika iPad diluncurkan).

Penelitian menunjukkan kedua kelompok anak-anak itu memilki keterampilan interpersonal yang sama, misalnya saja kemampuan untuk berteman dan bergaul dengan orang yang berbeda.

Selain itu, kedua kelompok juga memiliki nilai yang sama dalam pengendalian diri, contohnya kemampuan untuk mengatur rasa marahnya.

“Pada setiap perbandingan virtual yang kami buat, keterampilan sosial tetap sama atau sedikit lebih baik pada anak di generasi yang lahir belakangan,” kata Douglas Downey, profesor psikologi yang melakukan riset ini.

Baca juga: Mencegah Anak Kecanduan Gadget Selama Masa Karantina

Ia menambahkan, hanya sedikit bukti yang menyebut paparan gadget bisa membuat kemampuan sosial anak terganggu.

Meski begitu, kemampuan sosial anak ditemukan sedikit lebih rendah pada anak-anak yang terlalu sering mengakses game online dan media sosial dalam sehari.

Downey mengatakan, walau ia awalnya kaget dengan hasil penelitian ini, tetapi menurutnya setiap generasi memang selalu khawatir pada generasi yang lebih muda.

Kekhawatiran itu seringkali melibatkan “panic moral” terhadap teknologi baru. Orang dewasa sangat prihatin ketika perubahan teknologi mulai mengubah hubungan tradisional, terutama hubungan orangtua dan anak.

Baca juga: 4 Cara Membantu Mengatasi Kecemasan Anak Selama Karantina

“Diperkenalkannya telepon, kendaraan, dan radio, menimbulkan kepanikan moral pada orang dewasa karena teknologi membuat anak-anak lebih menikmati waktu mandiri,” ujarnya.

Ketakutan terhadap dampak gadget juga menimbulkan rasa panik orangtua masa kini karena perubahan teknologi.

Generasi sekarang yang mahir teknologi, menurut Downey, tetap memiliki keterampilan sosial baik secara tatap muka atau online.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com