Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mink Dapat Sebarkan Covid-19 pada Manusia, Benarkah?

Kompas.com - 21/05/2020, 17:46 WIB
Gading Perkasa,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

Sumber CNN

 

KOMPAS.com - Sebuah penelitian baru-baru ini mengungkap adanya seekor mink yang mempunyai kemungkinan menyebarkan Covid-19 kepada manusia.

Mink adalah mamalia genus Neovison dan Mustela yang merupakan bagian dari keluarga Mustelidae (berang-berang dan musang) yang banyak ditemukan di benua Amerika dan Eropa.

Otoritas Belanda meyakini, mink dapat menginfeksi manusia dengan Covid-19, dan sedang melembagakan pengujian wajib di semua peternakan mink di Belanda.

Baca juga: Kucing hingga Harimau Positif Corona, Haruskah Pemilik Hewan Khawatir?

"Atas dasar hasil baru dari penelitian yang sedang berlangsung tentang infeksi Covid-19 di peternakan mink, masuk akal bahwa infeksi terjadi dari mink ke manusia," kata pemerintah Belanda dalam sebuah pernyataan.

"Tampaknya juga dari penelitian ini mink dapat terinfeksi Covid-19 tanpa menunjukkan gejala."

Pemerintah Belanda mengatakan, pengujian antibodi mink akan diperluas ke semua peternakan mink di Belanda dan wajib.

Pemerintah juga meyakini, mink bisa memainkan peran dalam penyebaran virus antar peternakan.

"Penelitian yang sedang berlangsung menunjukkan virus di dua peternakan yang terinfeksi sangat mirip."

Baca juga: Riset: Pakai Masker Kurangi Penularan Covid-19 Sampai 75 Persen

Covid-19 ditemukan pada tiga dari 11 mink di satu peternakan mink, menurut pernyataan tersebut.

"Dalam perjalanan investigasi ini, disarankan agar peternakan mink yang terinfeksi memastikan bahwa hewan itu tidak bisa masuk atau meninggalkan tempat pertanian."

Juru bicara Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), Fadela Chaib mengatakan bulan lalu, semua bukti yang ada mengatakan Covid-19 berasal dari kelelawar.

Namun, para ahli telah mengingatkan agar tidak menarik kesimpulan tentang hewan lain yang menularkan virus ke manusia.

Baca juga: Peneliti Kembangkan Antibodi untuk Covid-19 dari Seekor Llama

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber CNN
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com