Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Salomon XA-Pro Fusion dengan Sentuhan Warna Kuning Cerah, Mau?

Kompas.com - 26/08/2020, 21:22 WIB
Gading Perkasa,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

Sumber Hypebeast

KOMPAS.com - Label perlengkapan outdoor asal AS, Salomon, menambah satu lagi koleksi untuk produk advanced mereka.

Koleksi terbaru itu adalah sepatu XA-Pro Fusion yang mendapat ubahan warna kuning cerah.

Sepatu gunung ini adalah model terbaru yang dirilis dari lini produk Salomon untuk Spring/Summer 2020, setelah mereka menjalin kolaborasi dengan desainer Fumito Ganryu untuk mengerjakan sepatu XT-4 beberapa waktu lalu.

Baca juga: Dua Sepatu Gunung Nike ACG Terbaru yang Perlu Dijajal

Di bagian atas, terdapat logo "S" khas Salomon yang ditempatkan di lidah berwarna hitam. Bagian ini tampak kontras jika dibandingkan bagian lain pada sepatu yang didominasi warna kuning.

Panel nilon kecil terdapat di bagian kerah, disertai kulit sepatu yang dilapisi jaring breathable untuk memudahkan udara masuk ke kaki di sisi samping.

Detail lain pada sepatu ini adalah branding "Salomon" di bagian samping berwarna hitam.

Salomon menyempurnakan tampilan sepatu dengan midsole berwarna zaitun gelap yang dilengkapi teknologi Chassis 3D serta outsole Contragrip untuk cengkeraman yang lebih kuat.

Salomon Advanced XA-Pro Fusion dengan warna kuning saat ini tersedia di situs LN-CC seharga 177 dollar AS, atau sekitar Rp 2,5 juta.

Baca juga: Memilih Sepatu Gunung yang Nyaman untuk Pendakian

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com