Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 23/10/2020, 11:20 WIB
Dian Reinis Kumampung,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

KOMPAS.com— Pembawa acara dan Yotuber Raffi Ahmad kini juga mulai gemar bersepeda. Raffi bahkan memamerkan tunggangan barunya yakni LOOK 795 Blade RS Disc di akun Instagramnya.

“Preparation. Road Bike Siaaappp meng-Aspal !!!!! Keceee gak ??” tulis Raffi dalam unggahannya.

Dalam situs Ciclimattio disebutkan bahwa sepeda Raffi ini berfokus pada aerodinamika dan diklaim akan sangat nyaman dikendarai jarak jauh.

Sepeda ini menggunakan bahan karbon dalam frame. Sehingga terasa nyaman dan semakin ringan. Karbon lay-up dipilih sebagai bahan baku karena seratnya yang padat dan ketebalan yang tepat.

Raffi memilih warna hitam untuk road bike miliknya. LOOK 795 Blade RS Disc semakin keren dengan aksen warna merah, biru dan kuning di frame sepeda.

Ia juga mengenakan helm dan kacamata sepeda untuk melengkapi penampilannya.

Baca juga: 6 Tahun Menikah, Raffi Ahmad Blak-blakan Ungkap Persoalan Rumah Tangga dengan Nagita Slavina

Dalam situs Freecycle, sepeda LOOK 795 Blade RS Disc ini dibanderol dengan harga 5,439 euro atau setara dengan Rp 94 jutaan.

Ini bukan sepeda pertama yang dimiliki Raffi. Suami Nagita Slavina ini sebelumnya pernah mengendarai Brompton, bahkan memilikinya sebanyak tiga buah.

Bahkan ia membuat roda tambahan pada sepeda Brompton menjadi roda empat untuk Nagita belajar bersepeda.

Saat itu, Raffi membeli sepeda Brompton itu seharga Rp 90 jutaan.

Benar-benar sultan!

Baca juga: Tak Cuma Brompton, Dian Sastro Pun Pakai Sepeda Karbon Cervélo Pink

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com