Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 16/01/2021, 21:00 WIB
Maria Adeline Tiara Putri,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

Sumber Bustle

KOMPAS.com - Eksplorasi saat berhubungan seks dapat membuat hubungan suami istri menjadi lebih hangat. Salah satunya bercinta dengan posisi woman on top alias perempuan yang berada di atas.

Tapi ada juga yang tidak bisa melakukannya lantaran posisi woman on top bukan memberi kesenangan malah membuat perempuan kesakitan.

Menurut terapis dasar panggul Dr. Samantha DuFlo, ada sejumlah penyebab yang membuat perempuan mengalami rasa sakit ketika bercinta dengan posisi di atas.

Salah satunya  masalah fisiologis seperti fibroid atau endometriosis, yakni kelainan karena jaringan yang membentuk lapisan dalam dinding rahim malah tumbuh di luar rahim.

Baca juga: 5 Posisi Bercinta agar Perempuan Raih Kepuasan

Hal lain yang membuat posisi bercinta woman on top terasa sakit adalah masalah di otot dasar panggul. Kondisi ini biasanya bisa diatasi dengan senam kegel.

Sementara itu, Sam memberikan saran agar pasangan suami istri melakukan pemanasan yang cukup sebelum bercinta.

Pemanasan sangat penting untuk otot dasar panggul. Saat perempuan berada di atas, maka dia menggunakan otot bokong dan otot kaki untuk mengontrol gerakan.

Jika otot-otot itu kencang atau tidak fleksibel, maka akan terasa tidak nyaman untuk mempertahankan posisi woman on top.

Selain itu, ketika otot-otot tidak cukup kuat, maka vulva bisa secara tidak sengaja membuat otot dasar panggul kencang berlebihan. Akibatnya mendatangkan rasa sakit.

Rasa sakit juga dipengaruhi oleh kedalaman penetrasi. Pada beberapa kasus, penetrasi yang terlalu dalam dapat menyentuh serviks atau leher rahim hingga memar.

Saat hal itu terjadi, sensasinya seperti kram menstruasi ringan atau bahkan nyeri hebat dan tajam.

Baca juga: Pentingnya Sexploration untuk Hubungan Seks yang Lebih Sehat dan Aman

Cara mengatasi

Solusi untuk rasa nyeri saat bercinta tergantung pada penyebabnya. Contoh, jika masalah terkait dengan otot dasar panggul yang kencang, maka bisa dilakukan latihan otot.

Hal terpenting, pastikan sudah ada rangsangan sebelum melakukan posisi woman on top. Pelumasan alami dapat mengurangi rasa sakit saat bercinta.

“Ketika seorang perempuan terangsang, maka saluran vaginanya dapat memanjang dan bisa menerima penis ketika penetrasi,” kata Sam.

Kurangnya rangsangan dapat menimbulkan rasa sakit karena ketidakmampuan tubuh untuk mengakomodasi penetrasi.

Baca juga: Senam Kegel: Manfaat dan Cara Melakukannya

Sam juga menyarankan untuk bercinta dengan posisi lain sebelum melakukan woman on top. Cara ini akan membantu tubuh merasa siap untuk posisi yang memerlukan lebih banyak tenaga fisik.

Kemudian latihan seperti squat, deadlift, dan glute bridge yang rutin dilakukan juga bisa membantu. Jika masalahnya adalah fleksibilitas, yoga adalah cara yang bagus untuk mempersiapkan tubuh.

Terkadang, faktor-faktor seperti stres, kecemasan, atau trauma seksual di masa lalu juga dapat membuat tubuh bereaksi dengan cara yang salah hingga menyebabkan rasa sakit.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Sumber Bustle
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com