Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Cara Lenyapkan Rasa Kesal pada Kebiasaan Buruk Suami

Kompas.com - 25/01/2021, 14:36 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber yourtango

KOMPAS.com - Pernahkah kita menemukan suami membiarkan lemari di dapur terbuka? Atau dia tidak segera mencuci piring setelah makan?

Seiring berjalannya waktu, kebiasaan-kebiasaan buruk tersebut dapat menjadi hal yang sangat menjengkelkan, dan membuat istri terjebak dalam mode untuk mudah kesal.

Bahkan, ketika kita ingin mengubah perilakunya dengan berbagai cara, dia tetap mengecewakan berulang kali.

Baca juga: Cuma Setahun, Pasangan Suami Istri Turunkan Berat Badan Total 86 Kg

Semakin istri mencoba untuk mengontrolnya, maka istri seperti dibuat semakin kewalahan dan -bahkan, marah.

Itulah sebabnya, untuk memperbaiki kebiasaan buruk suami yang menjengkelkan, istri harus berhenti merasa kesal, dan menggantinya dengan pola pikir yang lebih positif.

Nah, agar kita tidak tenggelam dalam rasa kekesalan yang berlarut-larut terhadap suami. Cobalah untuk menghentikannya dengan beberapa cara berikut ini.

1. Luangkan waktu sebentar untuk berpikir

Luangkan waktu sejenak untuk berpikir dan menarik diri dari situasi saat ini, lalu melihat gambaran yang lebih besar.

Sekarang adalah waktu bagi kita untuk menghargai apa yang kita miliki karena apresiasi dapat mengubah impresi secara instan.

Mencurahkan semua harapan yang telah mengakibatkan agitasi dan kekecewaan dapat membuat kita mulai bergerak maju dengan pikiran, serta hati yang terbuka.

Baca juga: Mengapa Suami Istri di Keluarga Kerajaan Inggris Tidur di Kamar Terpisah?

2. Mengubah ekspektasi

Terlalu banyak berekspektasi terhadap pasangan memang akan sangat melelahkan dan membuat banyak waktu terbuang.

Oleh karena itu, cobalah untuk menggeser harapan yang berlebihan untuk mendapatkan hasil yang berbeda.

Penulis buku "Spiritual Clearings", Diana Burney mengatakan, jika kita dapat mengubah harapan, maka kita juga dapat mengubah realitas eksternal.

Lagi pula, dunia tidak akan berakhir hanya karena dia tidak ingat untuk menutup lemari dapur, bukan?

Halaman:
Sumber yourtango
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com