Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Giliran Hailey Baldwin Luncurkan Brand Produk Kecantikan Rhode

Kompas.com - 08/02/2021, 12:56 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber pagesix

KOMPAS.com - Model dan istri dari penyanyi Justin Bieber, Hailey Baldwin siap untuk menjadi selebritas berikutnya yang terjun ke bisnis kecantikan.

Perempuan berusia 24 tahun itu tampaknya bakal segera meluncurkan label kosmetiknya yang bernama Rhode, setelah mengajukan berbagai merek dagang pada 2019 dan 2020.

Hampir 15.000 orang -dan terus bertambah, mengikuti akun Instagram Rhode, yang juga diikuti oleh akun Hailey sendiri.

Baca juga: Justine Bieber Kagumi Seksinya Hailey Baldwin

Belum ada foto yang dibagikan di dalamnya, dan informasi akun hanya tersebut hanya berbunyi, "2021".

Brand ambassador BareMinerals itu dikenal sangat mencintai perawatan kulit, dan kian terkuak selama setahun terakhir ini.

Bahkan, dia pernah mengambil kelas dermatologi dan rajin mengobati jerawat Justin Bieber dalam beragam unggahan di Instagram.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Hailey Rhode Baldwin Bieber (@haileybieber)

 

Awalnya, Baldwin mengajukan merek dagang dengan nama Bieber Beauty ke United States Patent Office.

Baca juga: Hailey Baldwin Buat Tato Baru Khusus untuk Justin Bieber

Namun karena banyak faktor, nama itu ditolak, termasuk kebingungan dengan merek dagang sebelumnya yang didaftarkan oleh suaminya, Justin Bieber.

"Alasannya yang mungkin terasa aneh adalah bahwa sebenarnya ada hubungan antara Hailey Bieber dan Justin Bieber."

Demikian penuturan seorang profesor di University of New Hampshire School of Law, Alexandra Roberts kepada Page Six Style.

"Jika tanda-tandanya mengarahkan konsumen untuk berpikir merek itu saling berkaitan, mereka tidak benar-benar salah," lanjut dia.

Baca juga: Gaya Hailey Baldwin, Pakai Bikini Kuning dan Nike Dunk Low Brasil

Pengacara Hailey berpendapat, nama Bieber Beauty menciptakan "aura" yang menunjukkan tampilan, gaya hidup, dan bagaimana gambaran dia.

Meski demikian, mereka akhirnya memutuskan untuk meninggalkan nama tersebut, dan lebih memilih Rhode, yang berasal dari nama tengah Hailey Baldwin.

Label Rhode akan menjual produk-produk kecantikan dan kesehatan seperti pelembap, sabun, shampo, pembersih, deodoran, parfum, perawatan rambut, riasan, tabir surya, dan banyak lagi.

Diketahui, Hailey bukan yang pertama yang rencana merek dagangnya digagalkan oleh kebingungan akibat nama belakang.

Baca juga: Menilik Gaya Berulang Justin Bieber Setelah Nikahi Hailey Baldwin

Pada tahun 2016, Kim, Khloé, dan Kourtney Kardashian bekerja sama untuk menentang aplikasi Blac Chyna untuk mendaftarkan nama Angela Renee Kardashian ketika dia bertunangan dengan saudara mereka Rob.

Mereka mengklaim, bahwa Angela sengaja mencari keuntungan dari popularitas nama Kardashian.

Namun, satu hal yang pasti, tidak peduli nama mereknya, penggemar Hailey tentu sudah tidak sabar untuk melihat apa yang tersedia di toko kecantikan tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber pagesix
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com