Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ragam Olahan Daun Kelor, Ditumis hingga Jadi Masker Wajah

Kompas.com - 26/03/2021, 15:23 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

KOMPAS.com - Daun kelor (Moringa oleifer) memiliki beraga manfaat. Mulai dari melawan diabetes, membantu mencegah penyakit kardiovaskular, membantu menurunkan kolesterol, hingga menyehatkan mata.

Manfaat daun kelor bisa didapatkan lewat berbagai cara konsumsi, misalnya dimasak menjadi menu sayur atau sup, ditumis, dijadikan teh, hingga diaplikasikan secara topikal pada kulit wajah untuk kesehatan kulit.

Baca juga: 7 Manfaat Tak Terduga dari Daun Kelor

Menurut buku "Kelor Menggoyang Lidah" yang ditulis oleh Redaksi Trubus (2019), penambahan daun kelor ke dalam aneka jenis olahan pangan dapat meningkatkan nilai gizi pangan tersebut.

Kabar baiknya, manfaat tanaman ini diyakini tidak terbatas pada daunnya saja.

Sebuah studi tahun 2012 yang diterbitkan dalam Journal of Diabetes, misalnya, menemukan bahwa ekstrak buah kelor juga dapat membantu melawan diabetes.

Mengutip pemberitaan Kompas.com (10/3/2021), daun muda, bunga, batang, maupun biji kelor dapat dijadikan bahan pangan sehari-hari.

Tangkai daun kelor dapat direbus dengan segelas air untuk kemudian diminum. Daun kelor juga bisa diolah menjadi campuran kue atau adonan mi sebagai pewarna alami, menjaditepung kelor, hingga menjadi teh.

Berikut ragam olahan daun kelor yang bisa Anda nikmati di rumah

1. Tumis daun kelor

Daun kelor dapat diolah dengan ditumis secara sederhana.

Misalnya, dipadukan dengan tempe dan teri.

Untuk membuat tumis daun kelor Anda bisa menumis petai, bawang merah, bawang putih, lengkuas, dan daun salam terlebih dahulu.

Kemudian, masukkan tempe dan teri. Setelah itu, tambahkan kecap manis, gula merah, garam, dan merica bubuk, kemudian masukkan daun kelor dan aduk hingga matang.

Menu ini sangat cocok dinikmati untuk teman makan nasi selagi hangat.

Tapi, menurut SehatQ, sebaiknya jangan merebus daun kelor terlalu lama agar kandungan antioksidan di dalamnya tidak larut dalam air yang dibuang setelah merebus daun.

Selain dijadikan sayur, daun kelor rebus juga bisa dinikmati secara sederhana menjadi lalap.

Baca juga: Resep Tumis Daun Kelor Tempe Teri yang Bergizi

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com