Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Kontes Mrs World, Gelar yang Disandang Caroline Jurie

Kompas.com - 09/04/2021, 14:19 WIB
Sekar Langit Nariswari,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Nama Caroline Jurie mungkin masih asing di telinga banyak orang namun tidak demikian dengan para pecinta kontes kecantikan.

Wanita asal Sri Lanka ini merupakan Mrs World 2020, meski kini lebih populer dengan julukan Mrs Underworld.

Nama baru ini didapatkan setelah tindakan tak terpujinya yang mencopot paksa tiara Mrs Sri Lanka 2021, Pushpika De Silva.

Alasannya, ia berpendapat De Silva sudah bercerai sehingga tidak layak menyandang gelar sebagai Mrs Sri Lanka.

Kontes kecantikan ini memang mensyaratkan seorang perempuan berstatus menikah jika ingin menjadi pesertanya.

Baca juga: Caroline Jurie Bukan Satu-satunya Mrs World Asal Sri Lanka

Bagi sebagaian kalangan, alasan ini mungkin aneh sekaligus membingungkan. Banyak yang keheranan karena umumnya peserta kontes kecantikan harus berstatus lajang dan masih muda.

Status menikah atau sudah bercerai tak seharusnya bisa lolos menjadi peserta beauty pageant.

Terbukti dari komentar sejumlah netizen yang mempertanyakan "Kok terlihat tua ya enggak seperti biasa masih cakep-cakep", "Emak-emak ngapain ikut kontes kecantikan segala".

Namun, yang harus diketahui, gelar kecantikan yang disandang oleh Caroline Jurie memang ditujukan bagi wanita yang sudah menikah.

Meski mungkin belum terlalu populer di Indonesia, Mrs World merupakan salah satu ajang kecantikan yang cukup diminati di Sri Lanka.

Baca juga: Profil Singkat Caroline Jurie, Mrs World yang Lepas Paksa Mahkota Mrs Sri Lanka

Wanita Menikah Bisa Tampil Tak Kalah Cantiknya

Kompetisi Mrs World pertama kali digelar tahun 1884 silam, ditujukan bagi wanita yang sudah bersuami.

Idenya adalah pembuktian bahwa wanita yang berkomitmen pada keluarga juga tak kalah cantik dan berwawasan dibandingkan yang lajang.

Dalam foto yang diambil pada 4 April 2021, pemenang Mrs World 2020 Caroline Jurie (dua dari kiri) melepaskan mahkota dari juara Mrs Sri Lanka 2021 Pushpika De Silva karena dituduh sudah bercerai.AFP PHOTO/- Dalam foto yang diambil pada 4 April 2021, pemenang Mrs World 2020 Caroline Jurie (dua dari kiri) melepaskan mahkota dari juara Mrs Sri Lanka 2021 Pushpika De Silva karena dituduh sudah bercerai.

Sesuai dengan tagline-nya, acara ini mencari wanita dengan karakter poised, articulate and stunning women, yang artinya tenang, pandai bicara, dan menawan.

Persyaratan untuk pesertanya sendiri cukup sederhana. Tidak ada batasan usia tertua, sebaliknya pendaftar diharuskan berusia minimal 18 tahun.

Baca juga: Kisah Perempuan Plus Size Berjuang Lewat Kontes Kecantikan

Ada pula ketentuan lain berupa kewarganegaraan sesuai dengan negara yang diwakili dan berstatus menikah saat melakukan pendaftaran. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com