Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rapper Post Malone Lakukan Veneer Gigi, Habiskan Rp 22 Miliar

Kompas.com - 15/06/2021, 14:40 WIB
Gading Perkasa,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

Sumber Complex

KOMPAS.com - Selama proses peluncuran album terbarunya, rapper Post Malone memamerkan perubahan penampilannya.

Seperti dilaporkan TMZ, ia menjalani veneer gigi --prosedur untuk mengubah bentuk, fungsi, dan warna gigi-- pada akhir pekan lalu.

Biaya untuk perawatan gigi sang rapper yang menggunakan 28 unit keramik dan dua berlian total 12 karat itu mencapai 1,6 juta dollar AS, atau sekitar Rp 22,7 miliar.

Dr Thomas Connelly, yang memimpin proyek tersebut mengunggah tampilan gigi baru Malone di akun Instagramnya.

Baca juga: Awas, Jangan Pasang Veneer Gigi di Sembarang Klinik

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Thomas Connelly, DDS (@connellydds)


"Post Malone menyelesaikan rekonstruksi giginya senilai 1,6 juta dollar AS akhir pekan lalu," tulis Connelly pada unggahan itu.

"Dengan senyum yang memamerkan karya Porcelain Veneer alami yang dihiasi dua gigi taring dari berlian seberat 12 karat, Post Malone benar-benar memiliki senyuman seharga satu juta dollar."

Connelly menambahkan, proyek ini merupakan kolaborasi antara dirinya dengan dokter gigi kosmetik Naoki Hayashi, tim pemotong permata di Bichachi Diamonds, dan ahli perhiasan di Angel City Jewellers.

Baca juga: Lirik dan Chord Lagu Go Flex - Post Malone

"Senyum epik Post Malone menjadi contoh baru di dunia musik yang memiliki 'drip' paling banyak," tambahnya.

Mengutip New York Post, selain Malone, Conelly juga "menggarap" gigi pesohor lain seperti Shaquille O'Neal dan Odell Beckham Jr.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Complex
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com