Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pria Inggris Gowes Sepeda Lewati Rute yang Sulit, Seperti Apa?

Kompas.com - 02/07/2021, 13:31 WIB
Gading Perkasa,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Sumber MSN

KOMPAS.com - Pegiat sepeda asal Inggris Ollie Bridgewood merancang rute bersepeda yang memiliki tingkat kesulitan tinggi.

Meski panjang, rute yang dia lintasi hanya berjarak 100 km -jarak yang tak luar biasa untuk para pegiat sepeda-, namun kesulitan rutenya yang menjadi perhatian.

Pria ini merekam perjalanan tersebut, dan videonya diunggah ke kanal YouTube Global Cycling Network.


Diceritakan, Bridgewood menetapkan beberapa aturan untuk rute bersepeda yang akan dia lintasi.

Pertama, rute tersebut harus memiliki garis start dan finish yang sama. Lalu, pada rute yang dia rancang, tidak boleh ada putaran U (U-turn), jalan buntu, atau tanjakan yang bakal dilewati dua kali.

Bridgewood membuat rute bersepeda ini di Bath, Inggris. Rute tersebut memiliki 20 tanjakan.

Untuk sepeda yang digunakan, dia memilih Van Rysel EDR CF road bike, yang menggunakan material serat karbon dan berbobot ringan, -sekitar 7,5 kilogram.

Pria itu mulai menggowes sepeda dan menerjang rintangan pertama, yaitu tanjakan yang memiliki kemiringan 8,3 persen atau sekitar 5 derajat.

"Saya berusaha sekuat tenaga dan mendorong diri saya," kata Bridgewood.

"Saya bersepeda dengan kecepatan yang nyaman dan mencoba mengatasinya hari ini. Pada dasarnya, saya menanjak atau menurun."

Tanjakan kedua yang dilaluinya merupakan tanjakan dengan tingkat kemiringan 10,02 persen (sekitar 6 derajat) sepanjang 6,1 kilometer.

"Semua tanjakan di sekitar sini sulit," kata Bridgewood.

Ia pun melaju hingga melewati tanjakan kelima dengan tingkat kemiringan 11,4 persen (lebih kurang 7 derajat) sejauh 20,7 kilometer.

"Kesulitannya benar-benar luar biasa," sebut pria itu.

Pada tanjakan yang ke-10, ia mencapai titik tengah rute, di kilometer 50,1.

Halaman:
Sumber MSN
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com