Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Kelebihan Kopi Panas yang Mungkin Belum Kita Ketahui

Kompas.com - 27/07/2021, 09:17 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

KOMPAS.com - Memilih kopi panas atau dingin adalah selera.

Selain itu, alasan lainnya juga bisa karena suasana hati atau cuaca.

Meski kita sering membaca tentang manfaat kesehatan kopi. Misalnya, konsumsi kopi dalam jumlah moderat dapat membantu menurunkan risiko diabetes, meningkatkan performa olahraga, dan memberikan dorongan yang baik pada otak.

Melansir Bustle, sebuah studi yang dipublikasikan di JAMA Internal Medicine juga menemukan bahwa minum kopi dapat membantu kita hidup lebih lama.

Kopi dingin memang sedang naik daun dalam beberapa waktu terakhir, termasuk di bidang kesehatan, ada beberapa alasan memilih kopi panas daripada dingin. Alasan tersebut di antaranya:

1. Lebih tinggi antioksidan

Dalam sebuah studi tahun 2018 yang diterbitkan dalam Scientific Reports, para peneliti dari Thomas Jefferson University menemukan perbedaan kimiawi antara kopi panas dan dingin.

Kopi panas ditemukan memiliki tingkat antioksidan yang lebih tinggi daripada minuman dingin, sehingga membuatnya sedikit lebih sehat.

Menurut Dr Nikola Djordjevic, MD dari DisturbMeNot, manfaat antioksidan dalam kopi antara lain untuk menurunkan risiko kanker, penyakit jantung, penyakit hati, diabetes, hingga kematian dini.

Baca juga: Waktu Terbaik Minum Kopi, Benarkah Pagi Hari?

2. Lebih mampu meningkatkan mood

Menurut ahli gizi tersertifikasi dan pelatih kesehatan, Karin Adoni, secangkir kopi panas di pagi hari dapat membanntu kita mendapatkan pola pikir yang lebih positif dan lebih mampu meningkatkan suasana hati.

Faktanya, sebuah studi tahun 2009 yang diterbitkan dalam jurnal Science menemukan bahwa mendapatkan kehangatan fisik, dapat meningkatkan rasa kehangatan antarpribadi, termasuk ketika kita memegang secangkir kopi panas.

Dalam serangkaian penelitian, peneliti membagi peserta menjadi dua kelompok. Satu kelompok diminta untuk memegang secangkir kopi panas dalam waktu sebentar, sementara yang lain memegang kopi dingin.

Peserta yang memegang secangkir kopi panas lebih cenderung melihat orang lain sebagai individu yang murah hati, peduli, dan hangat.

Mereka juga lebih cenderung memilih hadiah untuk teman mereka alih-alih diri mereka sendiri.

Ilustrasi menambahkan susu ke dalam secangkir kopi panas.FREEPIK/TEKSOMOLIKA Ilustrasi menambahkan susu ke dalam secangkir kopi panas.

3. Lebih bikin melek

Terkadang kita bahkan tidak perlu sampai meminumnya untuk mendapatkan manfaat yang satu ini.

Sebuah studi tahun 2008 yang diterbitkan dalam Journal of Agricultural and Food Chemistry menemukan bahwa aroma kopi dapat mengubah aktivitas gen tertentu di otak kita.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com