Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 03/08/2021, 10:02 WIB
Gading Perkasa,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Selama ini kita menduga kamar hotel selalu dalam kondisi bersih dan siap pakai saat kita menginap.

Namun fakta berbicara sebaliknya. Kasur hotel mungkin saja lebih menjijikkan daripada kasur di rumah kita yang jarang dibersihkan.

Misalnya saja, adanya kutu busuk yang bersembunyi di kasur.

"Kutu busuk bisa ditemukan di hotel manapun, terlepas dari seberapa mahal harga kamar hotel," kata Jeff White, chief product officer di perusahaan pengendalian hama SenSci.

"Ada anggapan kutu busuk cenderung menjadi masalah besar di lingkungan sosial ekonomi rendah karena berbagai alasan."

"Hotel dan motel yang murah mungkin memiliki masalah kutu busuk lebih tinggi ketimbang beberapa hotel kelas atas, tapi semuanya dapat bervariasi," tambah dia.

Tentu saja kita tidak mau masa liburan berantakan karena harus memerangi kutu busuk. So, ada baiknya berhati-hati saat bepergian.

"Bagi sebagian besar orang kutu busuk menyebabkan kecemasan, kepanikan, dan kekhawatiran yang ekstrem," kata Matt Kelley, presiden Prodigy Pest Solutions.

"Kutu dapat secara drastis mengganggu siklus tidur teratur seseorang. Selain itu, kutu busuk adalah hama yang sangat sulit diobati."

Baca juga: Simak, Ini Tanda Kulitmu Digigit Kutu Busuk

Namun banyak langkah yang bisa diambil untuk mengurangi risiko terpapar kutu busuk.

Para pakar membagikan cara terbaik untuk memeriksa keberadaan kutu busuk di hotel.

1. Mengenali tanda adanya kutu busuk

"Tidak ada cara yang bisa 100 persen mencegah kutu busuk masuk ke dalam rumah karena makhluk ini sangat kecil dan samar, bisa bersembunyi di dalam celah dan sulit untuk dideteksi."

Begitu kata Brittany Campbell, ahli entomologi dari National Pest Management Association.

"Lakukan pemeriksaan kutu busuk saat bepergian dan tinggal di tempat baru. Kenali tanda-tanda kutu busuk seperti adanya telur atau kulit hama tersebut."

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com