Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 09/09/2021, 16:07 WIB
Sekar Langit Nariswari,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber PageSix

KOMPAS.com - Vin Diesel merupakan salah satu aktor Hollywood yang identik dengan tubuh kekar dan berotot.

Penampilannya itu sudah menjadi ciri khas tersendiri, lengkap dengan kepalanya yang plontos dan kaus tak berlengan.

Perawakannya yang gagah itu cocok dengan peran jagoan yang kerap dibawakannya.

Namun baru-baru ini, bintang Fast & Furious itu tertangkap kamera ketika berlibur di Italia, dengan bentuk tubuh yang amat berbeda.

Baca juga: 3 Cara Bebas Perut Buncit Setelah Usia 40 Tahun

Kala itu, ia sedang berjemur di kapal pesiar pribadi sambil bertelanjang dada, bercelana pendek hitam, dan memakai kacamata.

Alih-alih pamer otot perut sixpack, ia tampil dengan dad bod alias tubuh gemuk dan perut buncit.

Tampilannya itu membuatnya seperti "bapak-bapak" paruh baya pada umumnya, bukan bintang utama sejumlah film laga kenamaan dunia.

Potret ini mungkin agak mengejutkan bagi sejumlah penggemarnya.

Meski demikian, dia terlihat amat menikmati momen bersantainya dengan kekasih dan anak-anaknya.

Pria bernama asli Mark Sinclair ini tetap asyik dengan aktivitasnya, tak peduli meskipun potretnya diambil oleh sejumlah jurufoto.

Vin Diesel sepertinya memutuskan bersantai pasca kehadirannya dalam peragaan busana Dolce & Gabbana yang digelar di Venesia, Italia.

Dalam acara fashion bertabur bintang itu, bentuk tubuhnya sedikit terkamuflase dengan busana yang dikenakannya.

Baca juga: Harus Tahu, Begini Diet Sehat untuk Enyahkan Perut Buncit

Sebenarnya, ini bukan pertama kalinya pengisi suara di Guardian of Galaxy itu dipotret dengan tubuh gemuk berisi.

Pada 2015 lalu, dia pernah menjadi bahan perbincangan karena tubuh mengejutkan yang serupa.

Foto itu sempat menjadi olok-olok di media sosial yang mengatakan penampilannya amat buruk.

Halaman:
Sumber PageSix
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com