Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Isyana Sarasvati Lebih Suka Tampilan Boyish yang Minimalis dan Nyaman

Kompas.com - 22/10/2021, 06:24 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Mendengar nama Isyana Sarasvati, kita pasti sudah tidak asing dengan diva muda Indonesia yang dikenal memiliki jenis suara tinggi atau sopran saat bernyanyi.

Sebagai seorang diva, Isyana tidak hanya menjaga kebugaran fisik dan suaranya saja, tetapi juga penampilannya yang harus tetap terlihat menarik di atas panggung.

Namun, siapa sangka jika wanita berusia 28 tahun itu ternyata lebih menyukai outfit dengan gaya boyish atau tomboy karena alasan lebih praktis, minimalis, dan tentunya nyaman dipakai untuk beraktivitas sehari-hari.

Dalam kesempatan perayaan ulang tahun ke-9 merek fesyen lokal THEBLANK secara virtual pada Kamis (21/10/2021), Isyana pun membagikan gaya berpakaiannya yang tidak ribet meskipun dia punya segudang aktivitas.

"Sebenarnya kalau ada tiga kata yang mendefinisikan gaya berpakaian aku itu ya eksploratif, boyish, dan nyaman," terangnya.

"Tapi selain boyish, aku juga tetap ingin penampilanku elegan dan feminin, tergantung situasi atau acaranya," lanjut dia.

Hal tersebut sering kali ditunjukkan oleh Isyana melalui pakaian-pakaian yang sederhana seperti kaos, kemeja, sweater polos yang sebagian besar dipadukan dengan celana panjang atau jins.

THENBLANK meluncurkan koleksi terbaru yang spesial berkolaborasi dengan Isyana Sarasvati.THENBLANK THENBLANK meluncurkan koleksi terbaru yang spesial berkolaborasi dengan Isyana Sarasvati.
Isyana juga mengatakan bahwa selama ini pakaian yang sehari-hari dia kenakan itu cenderung lebih simple, fleksibel, dan menyesuaikan dengan aktivitas yang sedang dilakukan.

Di samping itu, dia pun memerhatikan warna-warna pakaian yang lebih lembut dan tidak terlalu menyala seperti nude, merah maroon, dan hitam.

"Pokoknya aku harus nyaman dulu sama outfit-nya baru adjust sama acara atau aktivitasnya apa," ungkapnya.

"Karena kalau misalnya pakaian yang dikenakan tidak bikin aku nyaman, itu bakal sangat mengganggu penampilan dan bahkan mood aku," imbuh dia.

Isyana menambahkan bahwa dia tidak memiliki fashion guru atau seseorang yang memengaruhinya dalam hal berpakaian.

Menurut dia, apa pun jenis pakaiannya, dia harus tetap menjadi diri sendiri dan tentunya kenyamanan adalah hal paling utama.

Baca juga: Cantiknya Isyana Sarasvati dalam Kebaya Kutubaru Karya Didiet Maulana

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com