Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suasana Hutan Birch Jepang Hadir di Koleksi Arloji Baru Grand Seiko

Kompas.com - 12/02/2022, 17:24 WIB
Gading Perkasa,
Sekar Langit Nariswari

Tim Redaksi

Sumber Hypebeast

KOMPAS.com - Jika membicarakan arloji bertemakan alam, pecinta horologi kemungkinan akan menunjuk satu nama, yakni Grand Seiko.

Memang, menciptakan kreasi yang terinspirasi dari keindahan alam merupakan keahlian sister company perusahaan arloji Seiko tersebut.

Tengok saja SLGH005 White Birch yang diperkenalkan Grand Seiko tahun lalu.

Desain arloji itu diambil dari pohon birch putih yang banyak tumbuh di sekitar studio Shizukuishi Grand Seiko di prefektur Iwate, Jepang.

Baca juga: Warna Kemenangan Samurai dalam Kreasi Grand Seiko

Kerumitan tekstur di bagian dial dan inovasi pada bagian mesin membuat Grand Seiko White Birch ini memenangi Men's Watch Prize di ajang Grand Prix d'Horlogerie De Geneve 2021.

Sukses meluncurkan "White Birch", kali ini Grand Seiko mengusung arloji baru, SLGH011 Green Birch.

Masih sama seperti pendahulunya, model Green Birch merujuk pada suasana alam Shizukuishi, tempat di mana studio brand jam ini berada.

Bedanya, dial arloji diberi permukaan bertekstur dalam warna hijau tua.

Desain tersebut mengacu pada dedaunan hijau yang tumbuh subur di hutan birch selama musim panas di Jepang.

Permukaan itu lantas dihiasi marker atau penanda jam berpotongan berlian dengan sentuhan akhir mirror polishing yang menjadi ciri khas Grand Seiko.

Kemudian, hand atau jarum jam didesain berbentuk mata pedang yang tajam untuk menampilkan estetika elegan.

Grand Seiko Green BirchRepro bidik layar via Hypebeast Grand Seiko Green Birch
Detail branding "GS" dan "Grand Seiko" dicetak tepat di bawah penanda jam 12, sedangkan date window atau window penunjuk tanggal berada di sebelah indeks jam 3.

Watchmaker menanamkan mesin otomatis kaliber 9SA5 pada SLGH011 Green Birch, yang menawarkan cadangan daya hingga 80 jam.

Mesin tersebut memiliki tingkat akurasi antara +5 hingga -3 detik per hari.

Baca juga: Inovasi baru Seiko, Rayakan Ulang Tahun Perusahaan ke-140

Untuk penggemar jam tangan bertemakan alam dari Grand Seiko, SLGH011 Green Birch tentunya tak boleh dilewatkan.

SLGH011 Green Birch sudah dijual secara pre-order di situs resmi Grand Seiko seharga 9.100 dollar AS atau setara Rp 130,5 juta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Sumber Hypebeast
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com