Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jangan Terkecoh Berlian Harga Murah, Ini Cara Membedakannya

Kompas.com - 10/07/2022, 14:00 WIB
Dinno Baskoro,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Mempercantik diri sekaligus dijadikan investasi, mungkin jadi tujuan banyak orang membeli perhiasan berlian.

Namun, saat membelinya jangan tergiur dengan harga berlian yang kelewat murah.

Bisa jadi, berlian itu tidak natural atau disebut berlian CVD (controlled vapor diffusion).

"Berlian yang berkualitas baik tentu yang betul-betul asli. Sebelum membeli berlian, ada beberapa hal yang harus dilihat agar tidak merasa tertipu,"

Demikian ungkap Michael Tanto, Area Manager Frank & co., PT. Central Mega Kencana (CMK) di Bogor, Jawa Barat, belum lama ini.

Menurut Michael, keberadaan berlian CVD saat ini cukup marak ditemukan di pasaran karena harganya yang terjangkau.

Bahkan harga berlian CVD nilainya bisa 30 persen lebih murah dari harga berlian yang natural.

"Misalnya ada sebuah berlian yang nilainya Rp 100 juta. Untuk harga berlian CVD di pasaran harganya berkisar Rp 30 juta," tambahnya.

Jika melihat harganya yang lebih murah dari berlian alami, apakah berlian CVD dapat dikatakan sebagai berlian palsu?

Baca juga: Melihat Perjalanan Panjang dalam Pembuatan Perhiasan Berlian

Michael mengatakan, jenis berlian yang satu ini tidak dapat dikatakan berlian palsu, karena memang ada unsur berlian natural yang prosesnya terbuat dari mineral alam yang terbentuk akibat terkubur dan proses yang membutuhkan waktu bertahun-tahun.

Tapi dalam pengembangannya, berlian CVD dibuat melalui proses laboratorium tertentu, dengan campuran zat atau bahan kimia lain, sehingga membuat molekul karbon mineralnya mengeras dengan waktu yang cepat.

Berbeda dengan berlian natural yang terbentuk akibat tekanan dan faktor alam secara alami selama jutaan tahun.

"Proses pembuatan CVD tergantung kadar karatnya. Rata-rata bisa jadi hanya dalam dua minggu sampai satu bulan di laboratorium," papar dia.

Berlian satu ini juga memiliki nilai jual tertentu, tetapi tidak se-valueable nilai jual berlian natural.

Sebagai langkah jaga-jaga agar tidak tertipu oknum yang mengatakan berlian itu natural, tapi padahal CVD. Kita perlu meninjau kualitas berlian dengan alat tertentu.

"Berlian CVD juga ada sertifikatnya. Tapi ingat, sertifikat berlian CVD pasti menyantumkan tulisan laboratory brown diamond."

"Membeli berlian CVD tapi dijualnya seharga berlian natural tentu pembeli akan merasa dibohongi," kata Michael.

Baca juga: Berlian Terindah di Dunia, Bagaimana Mengukurnya?

Cara membedakan kualitas berlian natural dan CVD

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com