Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketahui Tanda Anak Jadi Korban Bullying dan Cara Mengatasinya

Kompas.com - 18/07/2022, 15:46 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Hari pertama masuk sekolah menjadi momen yang dinantikan sebagian besar anak karena mereka bisa bertemu kembali dengan teman-teman sebanyanya.

Namun hal yang berbeda kemungkinan tidak dirasakan pada anak korban bullying atau perundungan.

Pasalnya mereka merasa was-was, takut, bahkan tidak nyaman ketika kembali menginjakkan kakinya di sekolah.

Hal itu tidak dapat dilepaskan dari bullying di masa lalu sehingga menimbulkan rasa trauma pada anak.

Apa itu bullying?

Orangtua wajib mengetahui apa itu bullying supaya mereka bisa mewaspadai ketidakberesan dan relasi anak dengan teman-temannya.

Perlu diketahui bahwa bentuk bullying paling umum adalah perkataan dan tindakan yang dapat melukai fisik maupun perasaan.

Bullying bisa dilakukan juga dengan pengucilan, ketika anak dijauhi oleh teman-temannya sehingga merasa terpojok dan sendirian.

Seiring berkembangnya zaman, bullying kini merambah ke dunia maya. Istilah ini dikenal sebagai cyberbullying.

Cyberbullying merupakan penindasan yang terjadi secara online dan seringkali dialami di media sosial.

Hal tersebut patut diwaspadai karena orangtua bisa saja tidak mengetahui bahwa anaknya dirundung di dunia maya.

"Komentar yang pernah tidak digubris dengan cukup cepat akan membekas dalam diri," kata psikiatri asal Cleveland Clinic, Zeyd Kahn, MD.

"Mungkin Anda tidak bisa menghapus atau melewatinya karena bullying terus kembali."

"Media sosial adalah bagian dari kehidupan sosial anak dan sulit bagi mereka untuk offline," sambung Kahn.

Baca juga: Ayah, Ibu, Ini Tanda Anak Jadi Korban Bullying di Sekolah

Tanda anak jadi korban bullying

Jangan sampai hari pertama masuk sekolah menjadi preseden buruk di waktu-waktu berikutnya.

Apalagi anak yang menjadi korban bullying bisa saja menyembunyikan rasa takutnya dari orangtua sehingga terlihat baik-baik saja.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com