Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Alasan Harga Jam Tangan Begitu Mahal hingga Dijadikan Investasi

Kompas.com - 24/07/2022, 16:00 WIB
Dinno Baskoro,
Sekar Langit Nariswari

Tim Redaksi

Sumber mensxp.com

KOMPAS.com - Bukan lagi rahasia bila jam tangan saat ini dianggap lebih dari sekadar alat penunjuk waktu.

Jam tangan tampaknya semakin multifungsi, karena keberadaannya dapat dijadikan sebagai penunjang penampilan, barang bergengsi hingga dijadikan investasi.

Tak heran jika saat ini jam tangan di pasaran hadir dengan berbagai inovasi, desain, material berkualitas tinggi.

Bahkan, untuk satu unit jam tangan dari merek mewah ternama, harganya bisa mencapai ratusan juta rupiah.

Lantas apa yang membuat harga jam tangan begitu mahal?

Baca juga: Perkembangan Jam Tangan dari Masa ke Masa

1. Material berkualitas

Ilustrasi memakai jam tangan Ilustrasi memakai jam tangan
Salah satu faktor yang membuat harga jam tangan mahal adalah soal materialnya.

"Material tentu menjadi pembeda dari yang lain. Karena setiap material itu ada prestige-nya," kata Manager Seiko Indonesia, Kevin Lie kepada Kompas.com, belum lama ini.

Dalam hal tersebut, kata Kevin, material cukup menentukan harga dan "kelas" dari sebuah jam tangan.

Misalnya ada sebuah jam tangan bermaterial enamel, ceramic, berbahan metal hingga dial dari plastik.

Tentu saja, material dengan kualitas terbaik memiliki harga yang lebih mahal daripada material yang biasa saja.

"Material yang digunakan menentukan kualitas dari sebuah jam tangan," paparnya.

2. Histori dan personality

Ada banyak pilihan jam tangan yang bisa menjadi pilihan kado untuk Hari Ayah, yang juga bisa disesuaikan dengan anggaran.FREEPIK/KATEMANGOSTAR Ada banyak pilihan jam tangan yang bisa menjadi pilihan kado untuk Hari Ayah, yang juga bisa disesuaikan dengan anggaran.
Tidak sedikit para kolektor jam tangan rela merogoh kantong lebih dalam untuk membeli sebuah jam tangan.

Itu dikarenakan ada histori atau cerita yang istimewa di balik jam tangan tersebut, baik secara personal atau bahkan hingga mereknya. 

Misalnya bagi Kevin, dia mengatakan bahwa ada satu jam tangan yang sudah dimilikinya selama puluhan tahun dan masih disimpan dengan baik.

Baca juga: Longines Hidupkan Kembali Jam Tangan Selam Legendaris Ultra-Chron

Jam tangan tersebut merupakan aksesori pertama yang dia beli dari hasil gaji pertama sewaktu awal bekerja.

Halaman:
Baca tentang
Sumber mensxp.com
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com