Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 17/11/2022, 14:36 WIB
Wisnubrata

Editor

KOMPAS.com - Bagi sebagian orang, mandi bukan sekedar membersihkan diri, namun juga salah satu bentuk relaksasi hingga healing atau menyembuhkan diri.

Tak heran bila banyak orang lalu mendesain kamar mandinya sebagai tempat yang menyenangkan. Mulai dari pemilihan lantai, keramik dinding, warna cat, hingga pernak-pernik seperti wastafel, toilet, shower, hingga bak mandi.

Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, berbagai brand menawarkan aksesoris kamar mandi yang elegan dan berseni, sekaligus kuat dan fungsional.

Salah satunya adalah Roca, produsen perlengkapan kamar mandi dan sanitasi asal Spanyol yang menghadirkan berbagai produk dalam ekshibisi Indonesia Building Technology (IndoBuildTech) Expo 2022 pada 16-20 November 2022 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Jakarta.

Managing Director Roca Indonesia, Alberto Gonzalez menjelaskan produk Roca di  IndoBuildTech Expo 2022, ICE, BSD, Rabu (16/11/2022) Managing Director Roca Indonesia, Alberto Gonzalez menjelaskan produk Roca di IndoBuildTech Expo 2022, ICE, BSD, Rabu (16/11/2022)
Dalam ajang tahunan ini, Roca menyuguhkan berbagai desain yang merupakan perpaduan antara kenyamanan dan fungsionalitas.

Managing Director Roca Indonesia, Alberto Gonzalez mengatakan bahwa kebutuhan masyarakat urban akan perlengkapan kamar mandi dan sanitasi berkualitas dengan desain elegan telah mendorong brand ini untuk terus berinovasi dalam meluncurkan produk-produk terbaru.

"Partisipasi kami di IndoBuildTech Expo 2022 diharapkan dapat menjadi jawaban atas kebutuhan masyarakat. Ke depannya, kami berkomitmen untuk tidak hanya menyediakan berbagai pilihan produk berkualitas, tetapi juga berkontribusi positif terhadap perkembangan sanitasi di Indonesia,” ujarnya Rabu (16/11/2022) di acara IndoBuildTech Expo 2022.

Roca memperkenalkan lini produk terbarunya yaitu Ona collection di  IndoBuildTech Expo 2022.Kompas.com/Wisnubrata Roca memperkenalkan lini produk terbarunya yaitu Ona collection di IndoBuildTech Expo 2022.
Pada kesempatan yang sama, Roca memperkenalkan lini produk terbarunya yaitu Ona collection. Terinspirasi dari gaya hidup Mediterania yang sarat akan kesederhanaan, lini produk ini menggunakan material alami yang memberi esensi estetika ke setiap sudut ruangan.

Kesederhanaan desain memainkan peran sentral sehingga dapat membangkitkan suasana Mediterania pada hunian.

Koleksi ini dibuat tanpa bingkai, dan dilengkapi dengan lapisan Supraglaze yang memudahkan pembersihan.

Lewat produk ini Roca mengutamakan keberlanjutan atau sustainability dengan penggunaan teknologi yang hemat air dan basin yang lebih ringan sehingga meminimalisasi jejak karbon dalam proses produksi dan transportasi.

Desain Roca ini rupanya menarik aktris Marcella Zalianty untuk menggunakannya.

"Selain kualitasnya, produk-produk Roca juga bernilai estetika tinggi sehingga dapat menunjang keindahan rumah. Terlebih dengan diluncurkannya Ona collection yang berkonsep Mediterania sangat cocok untuk rumah saya yang berada di Bali,” ujarnya.

Sedangkan pembalap nasional, Ananda Mikola mengatakan, “Menawarkan desain Mediterania yang simple dan elegan, Ona collection memberikan sentuhan yang indah pada hunian saya. Saya berharap ke depannya, Roca dapat mengeluarkan berbagai lini produk lainnya dengan berbagai macam konsep yang dapat menunjang gaya hidup masyarakat urban.”

Managing Director Roca Indonesia, Alberto Gonzalez menjelaskan produk Roca di  IndoBuildTech Expo 2022, ICE, BSD, Rabu (16/11/2022)Kompas.com/Wisnubrata Managing Director Roca Indonesia, Alberto Gonzalez menjelaskan produk Roca di IndoBuildTech Expo 2022, ICE, BSD, Rabu (16/11/2022)
Menurutnya Alberto Gonzalez, Ona collection bersifat organik dan membumi, terhubung dengan alam, serta mudah diintegrasikan ke dalam ruang apa pun.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com