Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kado Natal dan Tahun Baru The Body Shop, Peduli Orangutan Tapanuli

Kompas.com - 14/12/2022, 20:30 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Perayaan Natal dan Tahun Baru tampaknya selalu menjadi momen spesial bagi orang-orang untuk saling bertukar kado atau hadiah.

Maka, tidak heran jika menjelang akhir tahun banyak orang mulai mencari referensi kado terbaik untuk diberikan kepada keluarga, teman, maupun orang terkasih lainnya.

Nah, untuk membantu orang-orang menemukan hadiah yang tepat, The Body Shop Indonesia pun menghadirkan berbagai macam pilihan kado melalui kampanye "Semua Pantas Dikadoin".

Pada kampanye ini konsumen pun diajak menemukan inspirasi kado terbaik yang terdiri dari rangkaian produk terlengkap The Body Shop Indonesia, mulai dari ujung kepala hingga kaki.

"Kami ingin memperkuat seni memberi hadiah sebagai sebuah sarana untuk saling terkoneksi, baik itu dengan kita sendiri, orang-orang yang kita cintai, maupun bumi dan lingkungan kita."

Demikian penuturan Muhlis Iswanto Darama, GM of Store Marketing The Body Shop Indonesia, saat acara media briefing di The Body Shop Kota Kasablanka Mall, Jakarta, Rabu (14/12/2022).

Menurut Muhlis, semua orang pantas mendapatkan hadiah sebagai bentuk apresiasi, perhatian, dan juga dukungan.

Varian baru dan kemasan kado yang berkelanjutan

Dalam kesempatan ini, The Body Shop Indonesia juga sekaligus meluncurkan limited edition collections spesial untuk merayakan Natal.

Stella Tanujie, Fragrance & Makeup Product Category Manager The Body Shop Indonesia, mengatakan bahwa tahun ini ada dua varian baru untuk edisi spesial Natal, yakni Spice Orange dan Wild Pine.

"Setiap momen Natal kami selalu punya limited special collections. Tahun ini kami lebih berfokus pada varian yang wanginya lebih spicy," ungkapnya.

"Untuk kado sendiri kami punya cukup banyak pilihan yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan konsumen dalam momen spesial ini," lanjut dia.

Ada pun rangkaian kado yang dihadirkan kali ini menggunakan kemasan-kemasan yang menarik, serta terbuat dari bahan yang ramah lingkungan dan lebih berkelanjutan.

"Kemasan-kemasan ini nantinya bisa digunakan kembali untuk kebutuhan lain, sehingga lebih ramah lingkungan," ujar Stella.

"Misalnya, ada kemasan dari pouch dan kotak yang bisa digunakan kembali untuk menjadi tempat menyimpan make up atau sebagai traveling kit."

The Body Shop Indonesia menghadirkan berbagai macam pilihan kado dengan kemasan yang berkelanjutan melalui kampanye Semua Pantas Dikadoin.The Body Shop Indonesia The Body Shop Indonesia menghadirkan berbagai macam pilihan kado dengan kemasan yang berkelanjutan melalui kampanye Semua Pantas Dikadoin.
"Total ada lebih dari 99 rangkaian pilihan kado dari The Body Shop dengan harga mulai dari Rp 99.000 hingga Rp 1,2 juta yang juga bisa dipersonalisasi melalui opsi Create Your Own Gift," tambah dia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com