Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lisa Marie Presley Punya Riwayat Penyakit Jantung di Keluarga, Ini yang Perlu Diketahui

Kompas.com - 17/01/2023, 16:11 WIB
Sekar Langit Nariswari

Penulis

Sumber People,CDC

KOMPAS.com - Lisa Marie Presley, anak satu-satunya legenda rock n roll Elvis Presley, meninggal dunia akibat penyakit jantung.

Ia sempat dibawa ke rumah sakit setelah mengalami serangan jantung sehari sebelum kematiannya.

Namun nyawanya tak tertolong sampai akhirnya kabar duka tersebut disampaikan langsung oleh keluarganya.

Baca juga: Lisa Marie Presley, Putri Elvis Presley, Meninggal Dunia karena Serangan Jantung

Lisa Marie Presley diketahui juga memiliki riwayat penyakit jantung di keluarganya, yang diduga menjadi faktor pemicunya.

Ayahnya, Elvis Presley, meninggal pada usia 42 tahun pada 16 Agustus 1977 ketika anak perempuannya masih berusia sembilan tahun.

Penyebab kematian musisi legendaris itu adalah karena aritmia jantung dengan fibrilasi ventrikel, yang berarti jantung berdetak tidak normal kemudian berhenti.

Ada tiga faktor yang awalnya dikutip dalam kematiannya termasuk pembesaran jantung, penyumbatan arteri koroner dan tekanan darah tinggi serta memiliki kecanduan opiat yang menyebabkan kematiannya.

Baca juga: Biografi Elvis Presley, King of Rock n Roll

Sedangkan neneknya, Gladys Love Presley, meninggal pada usia 46 tahun karena gagal jantung pada tahun 1958.

Lalu kakeknya, Vernon Presley, meninggal karena serangan jantung pada usia 63 tahun pada tahun 1979.

Faktor keluarga dalam kasus penyakit jantung, seperti Lisa Marie Presley

Kematian Lisa Marie Presley menjadi bukti jika riwayat penyakit jantung dalam keluarga meningkatkan risiko kita mengalami hal serupa.

Pusat Pengendalian Penyakit di Amerika Serikat, Centers for Disease Control and Prevention (CDC), menyatakan berbagai jenis penyakit jantung dan kondisi terkait, seperti tekanan darah tinggi dan kolesterol darah tinggi, dapat diturunkan dalam keluarga.

Baca juga: Mengenali Risiko Penyakit Jantung Berdasarkan Golongan Darah

Ilustrasi penyakit jantung bawaan, gejala penyakit jantung bawaan, gejala kelainan jantung bawaan, penyakit kardiovaskular, cara mencegah penyakit jantung sejak dini. Shutterstock/Chinnapong Ilustrasi penyakit jantung bawaan, gejala penyakit jantung bawaan, gejala kelainan jantung bawaan, penyakit kardiovaskular, cara mencegah penyakit jantung sejak dini.

Oleh sebab itu, penting untuk melakukan pencegahan dengan mengenali riwayat keluarga akan penyakit ini termasuk pada orangtua, saudara, kakek, cucu, bibi, hingga keponakan.

Sejumlah penyakit jantung yang perlu diketahui termasuk

  • Penyakit arteri koroner atau aterosklerosis
  • Serangan jantung
  • Kolesterol darah tinggi
  • Angina (tekanan atau rasa sakit yang diremas di dada)
  • Aritmia, seperti fibrilasi atrium
  • Kardiomiopati
  • Cacat jantung bawaan
  • Gagal jantung
  • Kondisi terkait jantung lainnya
  • Aneurisma Aorta
  • Stroke
  • Diabetes
  • Tekanan darah tinggi
  • Alat pacu jantung
  • Intervensi Koroner Perkutan (PCI) (juga disebut angioplasti koroner) dengan atau tanpa stent
  • Bypass jantung atau operasi jantung lainnya

Baca juga: Perbedaan Henti Jantung dan Serangan Jantung, serta Penangannya

Informasi yang didapat akan lebih membantu dokter untuk menyusun langkah pencegahan atau mengobati gejala penyakit jantung yang muncul.

Tips mengetahui riwayat penyakit jantung di keluarga

Ilustrasi keluarga KOMPAS.com/Gischa Prameswari Ilustrasi keluarga
Tidak mudah untuk mengetahui riwayat penyakit keluarga kita secara lengkap khususnya soal penyakit jantung.

Namun ada beberapa tips mudah yang bisa dilakukan, antara lain:

  • Sertakan orang tua, saudara perempuan, saudara laki-laki, anak, kakek nenek, cucu, bibi, paman, dan keponakan.
  • Pastikan menyertakan pihak keluarga ibu dan ayah
  • Catat kerabat mana yang menderita penyakit jantung, kondisi terkait, atau prosedur dan usia saat mereka didiagnosis atau dirawat
  • Cantumkan usia dan penyebab kematian kerabat yang telah meninggal
  • Bagikan riwayat kesehatan keluarga dengan dokter dan anggota keluarga
  • Perbarui riwayat kesehatan keluarga secara teratur dan beri tahu dokter tentang diagnosis, kondisi, atau prosedur baru

Baca juga: Ada Riwayat Keluarga dengan Penyakit Jantung? Lakukan Ini...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber People,CDC
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com