Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

HUT Ke-33, Plaza Indonesia Gandeng Reza Rahadian dan Dian Sastro

Kompas.com - 01/03/2023, 06:00 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Hadir di Indonesia sejak tahun 1990, Plaza Indonesia yang merupakan pioner dalam industri ritel dan gaya hidup prestisius merayakan anniversary ke-33 di tahun ini.

Dalam rangka perayaan ulang tahun tersebut, Plaza Indonesia juga sekaligus memperkenalkan Plaza Indonesia Muse 2023, yaitu Reza Rahadian dan Dian Sastrowardoyo.

Tidak hanya itu, berbagai program menarik spesial anniversary juga akan hadir di bulan Maret 2023, seperti program kolaborasi yang berdampak, fashion events, program belanja, hingga pameran seni.

Meskipun sudah menginjak usia ke-33 tahun, General Manager Marketing Plaza Indonesia, Zamri Mamat mengungkapkan, Plaza Indonesia berupaya untuk terus berinovasi agar bisa selalu relevan dengan lintas generasi dan di segala zaman.

Baca juga: Padu Padan Apik Fesyen Lokal, Reza Rahadian bak Bangsawan Jawa di Istana Negara

"Salah satu inisiatif yang sudah kami lakukan untuk tetap relevan saat ini adalah terus menguatkan digitalisasi dengan menghadirkan Plaza Indonesia E-shop 2.0 dan Plaza Indonesia Assistant (PIA)," kata dia dalam acara konferensi pers di Plaza Indonesia, Jakarta.

"Selain itu, di tahun ini kami menggandeng Reza Rahadian dan Dian Sastrowardoyo sebagai Muse terbaru Plaza Indonesia, sebuah wujud dari semangat untuk terus relevan, progresif, dan selalu menjadi yang terbaik."

"Melalui kolaborasi ini, harapannya kami dapat semakin memperkuat posisi Plaza Indonesia sebagai the leading lifestyle center," sambung dia.

Ada pun alasan terpilihnya Reza Rahadian dan Dian Sastrowardoyo sebagai Plaza Indonesia Muse 2023 adalah karena keduanya memiliki karakter yang sama dengan Plaza Indonesia, yakni selalu berusaha untuk menjadi yang terbaik.

Sebagai seorang yang multitalenta, mereka juga selalu berusaha untuk tetap relevan di segala zaman dan menjadi yang terbaik dengan mencoba hal-hal baru di luar zona nyaman mereka untuk mencapai lebih tinggi lagi.

Oleh karena itu, Reza Rahadian dan Dian Sastrowardoyo selalu dikenal serta digemari oleh masyarakat lintas generasi dan lintas profesi.

Baca juga: Cara Bangkit dari Kegagalan ala Isyana Sarasvati dan Reza Rahadian

"Saya senang sekali bisa ditunjuk sebagai salah satu wajah atau muse Plaza Indonesia. Ini seperti kembali ke rumah," kata Reza.

Reza menuturkan bahwa perjalanan karirnya sebagai aktor pun sebagian besar dimulai dari tempat ikonik di pusat Jakarta ini.

Dalam rangka anniversary ke-33, Plaza Indonesia sekaligus memperkenalkan Plaza Indonesia Muse 2023, yaitu Reza Rahadian dan Dian Sastrowardoyo.Plaza Indonesia Dalam rangka anniversary ke-33, Plaza Indonesia sekaligus memperkenalkan Plaza Indonesia Muse 2023, yaitu Reza Rahadian dan Dian Sastrowardoyo.
"Sebelum jadi muse saya memang sudah sering berkunjung ke Plaza Indonesia untuk berbagai kolaborasi, termasuk menghadiri gala premiere film. Bisa dibilang ini juga tempat yang memorable sepanjang karir saya sebagai aktor," lanjut dia.

Hampir sama dengan Reza, Dian Sastrowardoyo juga bercerita bahwa Plaza Indonesia menjadi tempat dia mengawali karirnya sebagai seorang model, lantas kemudian menjadi seorang aktris ternama hingga kini.

"Ada masanya dulu saya sering ke Happy Times di Plaza Indonesia di dekat foodcourt," tutur Dian.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com