Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Usia 30-an, Gunakan Perawatan Kulit Mengandung Glycolic Acid

Untuk menyamarkan tanda-tanda penuaan tersebut kita sudah tak lagi bisa menggunakan produk-produk andalan yang biasa dipakai di umur 20an.

Di usia 30-an, gunakan produk produk perawatan kulit yang mengandung glycolic acid atau asam glikolat. Tak cuma mencerahkan wajah, zat ini juga bisa membersihkan kulit.

Asam glikolat merupakan bahan pengelupasan wajah (exfoliant) pada kelompok alpha hydroxy acid (AHA) yang ditemukan di tanaman-tanaman alami seperti batang gula, tanaman umbi dan nanas.

Bahan ini memuliki molekul yang terkecil di antara kelompok asam, yang berarti bisa diserap lebih cepat oleh kulit.

Debra Jaliman, dokter dan asisten profesor dermatologi di The Icahn Echool of Medicine di Mount Sinai menjelaskan bahwa glycolic acid biasa digunakan untuk mengangkat sumbatan di pori-pori kulit dan perawatan jerawat karena sangat efektif mengangkat sel minyak dan kotoran.

Tak hanya pada produk exfoliator, asam glikolat juga bisa ditemukan pada produk anti-aging. Sebab bahan ini juga bisa membantu menyamarkan kulit yang kusam dan mencerahkan kulit.

Sebuah penelitian juga menunjukkan bahwa glycolic acid bisa meningkatkan produksi kolagen dan menebalkan lapisan terluar kulit. Membuat kulit menjadi lebih kenyal.

Aturan pemakaian

Jennifer MacGregor, dokter dari Union Square Laser Dermatology mengatakan bahwa produk asam glikolat yang digunakan bersama AHA bisa diaplikasikan pada pagi hari pada wajah yang bersih. Selanjutnya gunakan serum antioksidan dan tabir surya.

Ia merekomendasikan pemakaian produk asam glikolat yang berbentuk krim dan bisa dikelupas atau dalam produk cleanser.

Karena bahan ini cukup keras, hindari menggunakan komponen retinol atau AHA lainnya pada waktu bersamaan karena kulit akan menjadi kering.

MacGregor menambahkan, kulit sensitif biasanya lebih toleran terhadap asam glikolat. Namun jika khawatir, coba lah yang konsentrasinya rendah atau gunakan tidak setiap hari. Kemudian liat reaksi kulit.

https://lifestyle.kompas.com/read/2018/04/06/160000120/usia-30-an-gunakan-perawatan-kulit-mengandung-glycolic-acid

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke