Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cerita Chris Hemsworth, Ayah Super Sibuk yang Tetap Rajin Olahraga

KOMPAS.com - Melewatkan olahraga karena kesibukan adalah sebuah alasan yang kuno.

Dari waktu ke waktu, kita terus mendapatkan bukti bahwa menghilangkan lemak dan membangun otot bisa dilakukan dengan berbagai cara. Mulai dari mengangkat beban, lari di atas treadmill, dan masih banyak lagi.

Rutinitas keseharian memang melelahkan. Namun, menjaga kesehatan dan kebugaran adalah investasi yang tak hanya bisa memperpanjang harapan hidup, tapi juga untuk meningkatkan kesehatan mental, kepercayaan diri dan lainnya.

Kamu tak perlu mendedikasikan waktu hingga berjam-jam untuk olahraga, berjuang keras mengangkat beban barbell yang sangat berat atau ikut kelas bersepeda tiga kali seminggu.

Kamu hanya perlu berolahraga secara cerdas untuk memperoleh banyak keuntungan.

Hal itu dilakukan oleh aktor Chris Hemsworth untuk memiliki bentuk badan yang mengagumkan.

Ayah tiga anak ini memiliki saran-saran khusus bagi para ayah yang super sibuk namun tetap ingin berolahraga. Hemsworth sendiri meluangkan waktu berolahraga dengan alat-alat yang dimilikinya di rumah.

"Jika kamu menyukai olahraga Tabata atau latihan interval intensitas tinggi, latihan di rumah bisa membawa banyak manfaat," kata Hemsworth.

Bagi yang belum mengetahui, Tabata adalah variasi latihan interval intensitas tinggi dimana ketika kita berolahraga dengan upaya semaksimal mungkin selama 20 detik dan istirahat selama 10 detik.

Cobalah melakukannya sebanyak 8 set pada setiap sesi olahraga. Setiap sesi bisa diisi dengan gerakan seperti push up, burpee atau latihan fungsional seperti kettlebell swings, thrusters dan lainnya.

Tak perlu meluangkan waktu terlalu lama, Hemsworth saat ini meluangkan 20 menit waktunya untuk berolahraga enam kali seminggu dan bisa dilakukan dimana saja.

Banyak orang menunggu mendapatkan motivasi baru mulai berolahraga. Namun bagi Hemsworth, motivasi akan mengikuti belakangan.

"Aku tahu dan mempercayai teori bahwa motivasi akan mengikuti," kata aktor kelahiran Melbourne, Australia itu.


https://lifestyle.kompas.com/read/2018/10/04/104709820/cerita-chris-hemsworth-ayah-super-sibuk-yang-tetap-rajin-olahraga

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke