Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tampil Kekinian dengan Olive Pants yang Tengah Tren

JAKARTA, KOMPAS.com - Busana bertema militer mulai naik daun di Indonesia.

Tren yang didominasi dari negara seperti Jepang dan Amerika Serikat ini terealisasi dalam sejumlah koleksi, jaket atau celana. 

Satu hal yang tak lepas dari tren busana terinspirasi militer ini adalah warna olive, yang menurut denim enthusiast Stanley Joewono memiliki sisi menarik. 

Warna kehijauan atau Olive, menurutnya, merupakan salah satu yang paling mudah dipadu-padankan degan warna lain. Prinsip ini pun berlaku pada olive pants atau celana panjang berwarna olive green.

Menurutnya, selama busana atasan kontras dengan olive pants, maka tak menjadi soal.

“Jangan pakai bawahan olive, atas olive. Menurut saya agak failed,” kata Stanley kepada Kompas.com, Wall of Fades 2018, Jakarta, Jumat (30/11/2018).

Sebab, lanjut Stanley, kesan yang muncul jutsru terlalu militer. Hal ini tak lepas dari seragam militer yang dominan dengan warna tersebut. 

“Kalau nyaman atasan bisa pakai earth tone atau grey. Itu lebih aman,” ujar Stanley.

Sementara untuk sepatu, ia mengembalikan ke masing-masing style yang ingin dicapai.

Jika ingin terlihat manly, maka bisa memilih boots. Namun, kalau ingin tampil casual, sneakers merupakan pilihan yang direkomendasikan. 

“Kalau sneakers lebih rileks santai dan bisa digunakan ke mana saja,” katanya. 

https://lifestyle.kompas.com/read/2018/12/01/173100420/tampil-kekinian-dengan-olive-pants-yang-tengah-tren

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke