Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tas Unik Dibuat dari Kaus Kampanye Pencegahan AIDS

KOMPAS.com - Maison Margiela merupakan salah satu label busana yang konsisten meningkatkan kesadaran tentang penyebaran penyakit HIV/AIDS.

Dilansir dari laman Hypebeast, sejak Fall/Winter 1994, brand asal Prancis tersebut memproduksi kaus amal yang bertujuan meningkatkan kesadaran penyakit tersebut. 

Rumah mode tersebut juga mendapatkan dukungan dari AIDES, organisasi nirlaba asal Prancis yang berkutat untuk mencegah penyebaran AIDS.

Tahun ini, dengan menggandeng OTB Foundation sebagai peringatan 25 tahun, Maison Margiela mengubah kaus bentuk AIDS menjadi pilihan tas.

Kaus yang disulap menjadi tas tersebut terdapat kata-kata, persis seperti koleksi Maison Margiela lain.

Ada pun kata-kata tersebut adalah "THERE IS MORE ACTION TO BE DONE TO FIGHT AIDS THAN WEAR THIS T SHIRT BUT IT’S A GOOD START". 

Kalimat tersebut berada di bagian luar hingga ke leher. Sementara itu, tali kulit disatukan dengan untaian kristal lampu gantung di setiap ujungnya. Selain itu, terdapat brass cuffs yang dipasang pada ujung bawah kaus yang memiliki warna gading atau cokelat muda.

Selain tas belanja plastik dan velour shoulder bags, Maison Margiela juga meluncurkan sepatu boots dan brass cuffs kuningan untuk melengkapi koleksi AIDS.

Koleksi ini rencananya akan dirlisi pada 15 Januari 2019 yang akan tersedia secara online dan pengecer tertentu.

https://lifestyle.kompas.com/read/2019/01/12/083038520/tas-unik-dibuat-dari-kaus-kampanye-pencegahan-aids

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke