Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Mengetahui Apakah Bau Badan Kita Mengganggu

Masalahnya, untuk mendeteksi itu bukanlah hal mudah. Sebab, sistem penciuman kita tidak sensitif pada aroma spesifik di tubuh kita sendiri.

Hal itu diungkapkan oleh Pamela Dalton, Ph.D., M.P.H., dari Monell Chemical Senses Center. 

Walau begitu, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mengetahui apakah bau badan kita mengganggu atau tidak.

1. "Menipu" sistem penciuman

Cobalah untuk menetralkan indra penciumanmu dengan mencoba mendeteksi bau yang kontras dengan bau badanmu.

Misalnya, ciumlah aroma kopi selama beberapa menit. Kemudian cium aroma ketiak atau area tubuh lainnya yang berpotensi berbau. Kamu juga bisa mencium lekukan siku karena mengandung kelenjar keringat.

2. Mencium area tubuh berbau tajam

Ketiak dan selangkangan pada umumnya adalah area paling jorok di tubuh seseorang.

Sebab, area-area tersebut dipenuhi dengan kelenjar apokrin yang memproduksi keringat berbau yang bercampur dengan bakteri pada kulit. Jadi, kalau penasaran apakah aroma kita termasuk enak atau tidak, cobalah membaui area tubuh itu.

3. Melatih hidung

Perempuan biasanya lebih andal dalam mengidentifikasi bau daripada pria. Dalton berteori, hal itu dikarenakan laki-laki juga tidak sepeka perempuan dalam mencium aroma di sekitar.

"Ketika mencium aroma, mereka (laki-laki) tidak secara aktif mencari tahu siapa yang memancarkan aroma di lingkungan tersebut," kata dia.

Melatih indra penciuman tidak lah mudah, tapi kita bisa melatih diri kita untuk mengenali dan mengidentifikasi bau badan yang berbeda.

Kamu bisa melatih kepekaan tersebut dengan memberi perhatian pada berbagai aroma ketika memasak, berbelanja atau mencium wewangian.

Ketika mencium aroma tersebut cobalah untuk memikirkan jenisnya dan objek apa yang coba direpresentasikan oleh aroma tersebut.


https://lifestyle.kompas.com/read/2019/04/18/104524620/cara-mengetahui-apakah-bau-badan-kita-mengganggu

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke