Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Liverpool Tergiur Uang dari Nike, dan Campakkan New Balance?

Sejak beberapa bulan terakhir, tim keuangan juara liga Champions itu melakukan serangkaian negosiasi dengan beberapa produsen sejenis lain.

Terdengar kabar, Liverpool saat ini sudah mulai condong ke pabrikan asal Oregon, Amerika Serikat tersebut.

Kesepakatan yang akan mulai bergulir pada musim kompetisi 2020 mendatang, diperkirakan akan melampaui nilai kontrak terakhir Liverpool dan New Balance kini.

Kontrak Liverpool dan New Balance saat ini mencapai angka 45 juta Pounsterling per tahun. Angka itu setara dengan Rp 790 miliar.

Sementara, sebuah pernyataan dari New Balance pada Senin malam menegaskan, pembahasan soal pembaruan kesepakatan untuk tahun depan masih terus berlanjut.

“Sebagai sponsor lama dan berkomitmen, kami ingin melanjutkan kemitraan kuat kami dengan klub sepakbola Liverpool."

"Saat ini, diskusi berkelanjutan masih bergulir demi memperbarui perjanjian kami di tahun 2020," demikian bunyi pernyatan New Balance.

"New Balance sangat ingin dan percaya diri untuk mempertahankan posisi sponsor bagi Liverpool, dan kami berharap untuk melanjutkan catatan kesuksesan kami sebagai penyedia kit LFC."

Di sisi lain, pihak Liverpool menolak memberikan tanggapan rinci mengenai besaran kontrak antara para pihak. 

Hal ini dapat dipahami, karena angka pada paket kerjasama akan berkisar pada tingkat kontrak dasar. Jumlah aktual bakal berfluktuasi berdasarkan penjualan di seluruh dunia.

Namun, proyeksi kontrak dengan Nike bakal menjadi yang paling menguntungkan dalam sejarah Anfield.

Selain itu, kesepakatan tersebut juga mendongkrak posisi Liverpool hingga menjadi setara dengan Real Madrid, Barcelona dan Manchester United, -yang memiliki perjanjian besar dengan sponsor.

Tercatat, Madrid menghasilkan pemasukan hingga 110 juta poundsterling per tahun, berkat kerjasama dengan Adidas. Angka itu setara dengan Rp 1,9 triliun.

Sementara, Nike mampu mendatangkan pemasukan hingga 100 poundsterling per tahun, untuk klub elite Spanyol, Barcelona. Angka itu setara dengan Rp 1,7 triliun.

Lalu, Manchester United mencatatkan sejarahnya dalam kesepakatan terbesar dalam sejarah kompetisi liga Inggris dengan angka 750 juta poundsterling untuk 10 tahun sejak 2014. Angka itu setara dengan Rp 13 triliun.

Nah, Liverpool bukan tak mungkin melampaui capaian MU, karena klub ini bisa memaksimalkan nilai komersial besar dari gelar juara liga Champions dan juga pemuncak Liga Premier 2019.

https://lifestyle.kompas.com/read/2019/09/24/133222220/liverpool-tergiur-uang-dari-nike-dan-campakkan-new-balance

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke