Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ini 4 Biji Kopi yang Dipakai Gerai Kopi Kenangan

Padanan yang pas antara kopi dan susu membuat minuman yang biasa disajikan dingin ini menjadi favorit kaum urban.

Demi mendapatkan cita rasa khas, Kopi Kenangan tak mau main-main dalam memakai biji kopi.

Co-founder Kopi Kenangan James Prananto mengungkapkan, mengambil biji kopi dari empat daerah di Indonesia--Takengon, Aceh; Sidikalang, Sumatera Utara; Java WIB, Jawa Timur; dan Flores, NTT.

Masing-masing kopi tersebut tidak disajikan secara single origin, melainkan blend.

"Kami sebut sebagai custom blend Kopi Kenangan," ujar James di Jakarta, Selasa (1/10/2019).

Ada pun rasa dari kopi yang juga campuran Arabica dan Robusta itu diklaim sedikit bold, body dan rasa coklat.

James menuturkan, rasa yang ingin dicapai dari custom blend tersebut adalah membuat peminumnya menikmati tanpa ada rasa mual.

"Custom blend kami juga enggak terlalu encer kayak minum es doang, juga enggak terlalu kental, sehingga enggak bikin enek. Kalau mau diminum, after taste juga enak, enggak asem-asem," kata James.

Untuk pengambilan biji kopi, James menyebut Kopi Kenangan langsung mengambil dari petani. Setelah itu, green beans yang diambil di-roasting di tempat khusus.

"Itu juga salah satu alasan kenapa (Kopi Kenangan) bisa jual (kopi) murah," katanya.

https://lifestyle.kompas.com/read/2019/10/01/151700220/ini-4-biji-kopi-yang-dipakai-gerai-kopi-kenangan-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke