Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

3 Manfaat Bunga Marigold untuk Kulit Awet Muda

KOMPAS.com - Bukan hanya warnanya yang cantik, bunga marigold atau calendula rupanya memiliki berbagai manfaat yang baik untuk kesehatan kulit. Bahkan, ekstrak marigold diklaim dapat melawan proses penuaan.

Inilah yang mendasari dibuatnya rangkaian skincare N’Pure Marigold yang berbahan alami dari ekstrak bunga marigold.

Bukan hanya itu, skincare N’Pure Marigold  juga bebas kandungan alkohol, paraben, mineral oil, serta sodium lauryl sulfate (SLS).

Menurut Dr. Inneke Jane Hidajat, Sp.KK, MKes., dalam ekstrak marigold ada banyak sekali kandungan aktif yang sudah diuji secara klinis baik nasional maupun internasional, di antaranya tiga manfaat berikut:

1. Antioksidan

Paparan sinar mataharai yang tinggi bisa meningatkan radikal bebas pada kulit, efeknya kulit akan lebih cepat tua, kulit tampak kering, keriput, dan mudah timbul flek hitam.

“Tingginya radikal bebas bisa meningkatkan produksi melanin, yaitu pigmen yang memberikan warna gelap di kulit. Kenapa pada kulit orang Asia mudah timbul flek? Karena banyak terpapar sinar matahari,” kata dokter Inneke saat peluncuran skincare N’Pure Marigold di Wyl’s Kitchen, Jakarta beberapa waktu lalu.

“Antioksidan ini menangkal radikal bebas, sehingga produksi kolagen kulit tetap terjaga. Selain itu antioksidan juga menjaga kulit tetap cerah dan tidak mudah keriput,” lanjutnya.

2. Anti-inflamasi

Ekstrak marigold membantu mencegah terjadinya inflamasi atau peradangan pada kulit. Di luar negeri, ekstrak marigold sering dipakai sebagai campuran pelembab untuk mencegah infeksi bakteri maupun virus.

“Kalau di luar negeri sudah banyak yang pakai untuk mencegah infeksi herpes atau dipakai sebagai campuran pelembab untuk masalah kulit eksim. Sebenarnya kan eksim terjadi karena reaksi inflamasi yang berlebihan, jadi salah satu cara mengatasinya dengan memakai pelembab.”

3. Meningkatkan imunitas kulit

Penggunaan ekstrak marigold secara rutin dapat meningkatkan imunitas sel kulit, sehingga kulit lebih tahan terhadap bakteri dan lebih tahan terhadap jamur.

Ditambahkan dokter Inneke, marigold juga mengandung karetonoid, yang berfungsi sebagai antiaging, yang dapat meningkatkan regenerasi kulit.

“Kalau regenerasi kulitnya jelek, berarti banyak kulit mati yang menumpuk di permukaan kulit, inilah yang kemudian membuat kulit tampak kusam,” jelasnya.

Rangkaian skincare N’Pure Marigold Anti Aging terdiri dari 3 perawatan wajah dasar yaitu, N’Pure Marigold Deep Cleansing Foaming Face Wash, N’Pure Marigold Anti-Aging Face Toner, dan N’Pure Marigold Anti-Aging Serum.

Saat ini rangkaian skincare N’Pure Marigold Anti Aging Set sudah bisa didapatkan melalui website dan reseller dusdusan.com seharga Rp 463.000.

https://lifestyle.kompas.com/read/2019/12/03/081100620/3-manfaat-bunga-marigold-untuk-kulit-awet-muda

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke