Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

4 Brand Skincare untuk Tampilan Kulit Glass Skin Ala Korea

KOMPAS.com - Kalau beberapa waktu lalu ramai tren kulit glowing, kali ini ada tren kecantikan baru dari Korea Selatan, yaitu glass skin.

Kulit wajah mulus, lembab, cerah, dan berkilau adalah gambaran glass skin. Berbagai merek make up dan skincare pun mulai mengeluarkan produk-produk yang bisa membuat kulit wajah bening sempurna.

Namun untuk mendapatkan kulit glass skin, kita harus mengenali dulu jenis kulit wajah. Pasalnya, kita harus memilih produk sesuai dengan kondisi kulit wajah, demi mendapatkan hasil yang maksimal.

Selain itu, tampilan kulit glass skin tak bisa didapatkan dalam waktu singkat. Dibutuhkan komitmen untuk melakukan perawatan kulit dengan rutin.

Berikut ini empat pilihan brand skincare dari Korea Selatan yang bisa membuat kulit wajahmu bening sempurna:

1. essenHerb

Brand satu ini dikenal hanya menggunakan bahan yang aman untuk kulit, terbukti dari 95% komposisi produknya adalah organik.

essenHerb bahkan mengklaim, produknya akan memberi hasil maksimal jika digunakan dalam jangka panjang.

essenHerb juga menjadi salah satu merek perawatan kulit yang produknya dibuat berdasarkan standar Enviromental Working Groups Green Grades, dengan mengurangi penggunaan zat-zat berbahaya bagi lingkungan serta manusia.

Ada tiga jenis produk yang ditawarkan essenHerb, yaitu Bulgarian Rose untuk menghidrasi, Tea Tree untuk menenangkan kulit sensitif, dan black tea yang kaya antioksidan.

2. KLAVUU

Mengandung mutiara dari laut di Korea Selatan yang terjamin kualitasnya. Sesuai dengan filosofi KLAVUU untuk menjernihkan dan membersihkan kulit.

Mutiara dikenal kaya mineral dan mengandung berbagai macam zat biologis aktif yang dapat melembabkan kulit, melancarakan peredaran darah, meremajakan kulit, dan meningkatakan keremajaan.

Untuk mendukung tampilan kulit wajah glass skin ada empat varian KLAVUU yang tersedia, yaitu Pure Pearlsation Series, White Pearlsation Series, Blue Pearlsation Series, dan Red Pearlsation Series.

Keduanya ingin mengubah tren kecantikan dari kesan merepotkan dan menguras banyak waktu, menjadi sederhana dan cantik natural dengan menjaga kulit yang sehat dan berkilau.

Empat produk andalan SON & PARK untuk kulit glass skin, adalah Beauty Water yang sudah sangat ternama, kandungannya mampu mengeksfoliasi serta melembabkan kulit sekaligus.

Selain itu ada Beauty Gel yang mengandung kolagen, Beauty Filter Cream Glow yang mampu membuat kulit halus tanpa pori-pori, dan Beauty Full Mask yang mampu memerbaiki kondisi kulit dalam waktu lima menit.

4. Faith in Face

Masker hydrogel ini diluncurkan tahun 2012 oleh tiga ahli perawatan kulit dari Korea, Inggris, dam Kanada setelah melewati proses riset panjang.

Terbuat dari bahan-bahan alami, seperti kolagen yang berasal dari tumbuhan, essential oil, dan vitamin E. Bebas paraben dan hypoallergenic.

Bedanya dengan masker lain, Hydrogel Mask Faith in Face menggabungkan essence ke dalam masker, sehingga tidak kering saat pemakaian dan dapat menempel dengan sempurna. Selain Hydrogel mask, ada juga Jelly Sheet Mask, Pearl Cellulose Sheet Mask, dan Premium Foil Mask.

Selain menggunakan bahan-bahan yang aman bagi kulit, keempat brand tersebut mengklaim produk-produknya dapat memberi hasil glass skin yang diinginkan, jika digunakan secara teratur dan rutin.

Kabar baiknya, kamu enggak perlu jauh-jauh ke Korea Selatan untuk membeli rangkaian produk skincare tersebut.

Dari rilis yang diterima Kompas.com, keempat brand tersebut kini telah hadir di Sociolla. Kamu bisa membelinya, baik melalui online store di website Sociolla.com ataupun di gerai Sociolla Kota Kasablanka dan gerai Sociolla Lippo Mall Puri.

https://lifestyle.kompas.com/read/2020/01/06/064500220/4-brand-skincare-untuk-tampilan-kulit-glass-skin-ala-korea

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke